Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Alexander

Sebelum Memulai Bisnis Kue Simak Strategi Berikut Agar Sukses Berjualan

Bisnis | Friday, 29 Apr 2022, 17:51 WIB

Kue adalah salah satu camilan yang sangat digemari oleh semua kalangan.

Kue memiliki bermacam rasa yang unik dan lezat, kue seringkali dihidangkan dalam acara apapun tergantung dengan jenis kuenya.

Ada beberapa jenis kue yang familiar di telinga kita yaitu kue kering dan kue basah.

Simak juga Yuk Intip Peluang Usaha Kue Sus dan Cara Membuatnya

Kue kering bisanya dihidangkan saat perayaan Natal atau Idul Fitri, sedangkan kue basah biasanya dalam bentuk kue tradisional yang dihidangkan sebagai makan pembuka atau penutup dalam acara penting seperti acara nikah, pengajian, hingga seminar suatu perusahaan.

Bisnis kue ini bisa mendatangkan keuntungan yang besar jika dilakukan dengan strategi yang tepat, yuk simak strategi apa saja yang perlu Anda ketahui sebelum memulai bisnis kue:

- Perencanaan yang Matang

Bisnis apapun tentu membutuhkan rencana yang matang sebelum memulainya termasuk bisnis kue kering. Perencanaan yang matang dapat mempersiapkan Anda untuk mampu menghadapi segala rintangan dan hambatan dalam menjalankan bisnis.

- Modal yang Dibutuhkan

Memiliki keterampilan dan pengalaman dalam membuat kue menjadi modal utama saat memulai bisnis ini, selain itu Anda juga harus mempunyai modal untuk membeli peralatan dan bahan membuat kue serta modal produksi mulai dari kemasan hingga karyawan yang membantu Anda dalam bisnis ini.

Untuk modal, Anda bisa mengajukan KUR di Bank BRI, atau bank pemerintah lainnya.

Baca selengkapnya

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Berita Terkait

 

Tulisan Terpilih


Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image