Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Jafarull

5 Puisi Islami Pendek untuk Anak SD Paling Menyentuh

Sastra | Wednesday, 27 Apr 2022, 09:45 WIB
Ilustrasi puisi untuk anak SD

Mungkin diantara kamu banyak yang mencari puisi islami pendek untuk anak SD. Yah puisi genre islami memang sangat populer. Apalagi jika puisi tersebut digunakan untuk pembelajaran atau untuk tugas.

Wajar memang jika banyak yang masih bingung dengan cara membuat puisi. Oleh karena itulah, di artikel kali ini akan dipaparkan contoh puisi yang bertemakan islami.

Contoh Puisi Islami Pendek untuk Anak SD

Sekedar informasi, beberapa contoh ini saya buat sendiri. Oleh karena itu kamu bisa menyesuaikan dengan gaya bahasamu ya.

1. Puisi Islami 2 Bait

Aku terdiam membisu

Menatap cahaya rembulan

yang memancar melihatku

Suasana dingin..

Sunyi..

Aku berusaha bangkit dari tempat tidur

membasuh anggota tubuh dengan air wudhu

Tuk brmunajat kepada-MU

2. Puisi Tentang Islam Agamaku

Islam Agamaku, Muhammad Nabiku

Dua syahadat melingkar

dalam jiwaku

Aku akan berusaha menegakkan perintah-Nya

Menjauhi segala larangan-Nya

Dan berusaha untuk menjaga iman agar melekat di Jiwa.

Islam Agamaku..

Agama yang diridhoi oleh Allah

Agama yang benar menurut Allah dan Rasul-Nya

Semoga sampai akhir hayat, jiwa dan raga ini

Tetap terbalut dalam agama Islam

3. Puisi Islami Pendek Motivasi Kehidupan

Hidup ini akan berakhir..

Cepat atau lambat, kita akan merasakan kematian

Mati

Terdengar menakutkan,

Tetapi itulah ujung dari kehidupan.

Selepas mati, kita harus mempertanggungjawabkan Atas segala amal yang pernah diperbuat di duniaSudah siapkah kita menghadapi kematian?

Atau justru masih lalai dan menumpuk harta yang takan dibawa mati?

4. Puisi Islami tentang Kebaikan

Islam mengajarkan untuk hidup berdampingan

Sesama teman harus saling menghormati

Tidak boleh saling melukai

atau bahkan sampai membully.

Prinsip ajaran islam semuanya tentang kebaikan

Dalam kehidupan sosial

Maupun dalam beribadah

Karenanya, jadilah manusia yang baik.

5. Puisi Tentang Syahadat

Syahadat..

Dua bacaan yang utama

Untuk masuk agama Islam

Untuk bisa mengerjakan perintah-perintah dalam agama Islam

Untuk dapat beribadah kepada Allah.

Syahadat

Ringan untuk diucap

Namun memiliki makna yang begitu dalam

Bagaimana sobat? Sudah jelas kan tentang puisi islami pendek untuk anak SD ini? Semoga apa yang kami bagikan ini dapat bermanfaat dan menambah wawasan ya. Jangan lupa untuk share informasi ini kepada teman-teman kalian ya.

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Berita Terkait

 

Tulisan Terpilih


Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image