Purwarupa Aplikasi DhOMiri Ahad Market
Teknologi | 2021-06-01 09:37:58DhOMiri adalah balai-karya yang didirikan pada 15-Januari-2017 dan baru berusia +4.5tahun, sehingga kaum para-pekerja DhOMiri bisa dikatakan adalah kaum muda. Dengan usia DhOMiri yang masih amat muda, amatlah banyak tantangan yang dihadapi DhOMIri untuk membangun dan membesarkan 3 unit-unit balai-karya DhOMiri : (1) balai mushola DhOMiri, (2) balai pustaka DhOMiri dan (3) balai penelitian DhOMiri, dengan fokus utama adalah pembangunan balai mushola DhOMiri (1). Salah-satu cara DhOMiri untuk mengumpulkan anggaran pembangunan mushola adalah dengan mengadakan DhOMiri Ahad market, yang rutin diselenggarakan setiap hari Ahad/hari Minggu. Karena pandemi covid-corona yang telah berlangsung setahun lebih (Desember 2019 sampai sekarang), DhOMiri Ahad market ini diselenggarakan secara online melalui (a) group whatsapp: CSD-2 CSD-3 CSD-4-Matters dan baru-baru ini (B) status akun whatsapp.
Beberapa produk DhOMiri maupun titipan supplier yang diperdagangkan antara lain: buku DhOMiri Press, pengait-masker dan tasbeh dr Jombang, chococo (coklat lapis bubuk-santan), lampu kaligrafi ALLAH dan lampu kaligrafi MUHAMMAD, tatakan-kayu-jati, sajadah+bolero multi fungsi, piring kaligrafi sederhana dan Lain~Lain,seperti photo-photo berikut:
insyaAllah apabila pandemi covid-corona berlalu, DhOMiri Ahad market ini akan diselenggarakan secara off-line di lokasi balai-karya DhOMiri : Jln. Cigadung Selatan Dalam (CSD) II-III RT.005 RW.008, Bandung, disamping secara online melalui status akun whatsapp dan group CSD.
Untuk DhOMiri Ahad market ini, balai-penelitian DhOMiri sedang mendefinisikan purwarupa aplikasi untuk mendukung proses perdagangan DhOMiri Ahad market ini, dengan membangun aplikasi front-end dengan berbasis tally counter dan whatsapp yang dijalankan pada HP untuk merekam transaksi perdagangan antara pembeli dan merchant DhOMiri Ahad market, dan aplikasi back-end berbasis whatsapp pada komputer untuk mengelola basis data perdagangan DhOMiri Ahad market dari waktu ke waktu, yang memiliki interface ke aplikasi pembayaran yang memungkinkan transaksi pembayaran akun QRIS (QR Code Indonesian Standard) DhOMiri ke Bank Syariah Indonesia (BSI) secara otomatis. Adapun beberapa screen-shoot prototype aplikasi DhOMiri Ahad market adalah berikut ini :
insyaAllah dengan prinsip kehati-hatian ini, DhOMiri bisa menyelenggarakan DhOMiri Ahad market secara online maupun offline di lokasi balai mushola DhOMiri. insyaAllah dengan dukungan QRIS dari Perbankan Syariah diharapkan semakin banyak orang-orang dan komunitas DhOMiri yang tersentuh untuk membeli barang-barang dari DhOMiri Ahad market, sehingga pembangunan mushola DhOMiri bisa terus dilanjutkan. amiin amiin yaa robbal alamin...
Disclaimer
Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.