Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Drajad Dwi

4 Cara Mendapatkan Uang dari Blog Untuk Pemula

Bisnis | 2022-04-02 04:16:29

Saat ini, ada banyak banyak cara untuk mendapatkan uang melalui internet. Dengan hadirnya internet semakin membuka peluang kepada masyarakat untuk mendapatkan tambahan penghasilan. Siapa saja bisa mendapatkan uang dari internet

Salah satu hal yang bisa dilakukan untuk mendapatkan uang dari internet adalah dengan menggunakan blog atau website.

Penasaran bagaimana cara mendapatkan uang dari blog? Dalam artikel ini akan diulas tentang cara menghasilkan uang dari blog yang bisa Anda lakukan.

1. Memasang Iklan Google AdSense

Cara mendapatkan uang dari blog yang pertama adalah dengan memasang Google AdSense. Ini adalah kerjasama iklan antara pemilik blog dengan pihak Google.

Untuk bisa menayangkan iklan Google AdSense ini harus melalui syarat tertentu agar blog bisa diterima.

2. Program Afiliasi atau Affiliate

Program afiliasi adalah Anda akan mempromosikan suatu produk milik orang lain. Anda akan mendapatkan komisi jika berhasil membuat orang menggunakan suatu produk atau layanan tersebut.

Besar kecilnya komisi yang akan Anda dapatkan tergantung dari pihak penyedia layanan.

Cara kerjanya adalah Anda harus mendaftar program afiliasi. Setelah itu Anda akan mendapatkan kode referral.

Kode referral ini unik dan setiap orang berbeda. Dan jika ada pelanggan yang membeli produk melalui kode referal Anda, maka Anda akan mendapatkan komisi dari pembelian tersebut.

Banyak marketplace di Indonesia yang menyediakan program afiliasi seperti Shopee, Lazada, Blibli dan masih banyak lagi. Anda bisa mencoba mendaftarnya dengan mudah dan tanpa modal salah satunya dengan cara klik disini.

3. Menjual Produk dan Jasa

Dengan memiliki website atau blog, Anda bisa memasarkan produk dan jasa dimana Anda harus mengoptimasi website tersebut dengan teknik SEO agar website berada di halaman pertama google dan bisa mendatangkan pengunjung tertarget.

Misalkan saja Anda memiliki jasa pembuatan topi, maka Anda bisa membuat website tentang jasa konveksi topi.

BACA JUGA: Apa itu keyword untuk SEO dan contohnya

4. Membuka Content Placement

Content placement adalah menerbitkan tulisan orang lain di blog sendiri. Biasanya pihak pengorder akan meminta link tautan atau backlink di dalam content placement tersebut.

Untuk harga dari content placement sendiri tergantung dari kualitas blog tersebut. Ada banyak faktor yang mempengaruhinya seperti banyaknya artikel yang di post maupun domain authority sebuah blog tinggi atau rendah.

Itulah beberapa cara mendapatkan uang dari blog. Semoga bermanfaat bagi Anda yang belum mengetahuinya.

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image