UMP Gelar Tes Baca Al-Quran Serentak bagi Mahasiswa Baru Angkatan 2025
Info Terkini | 2026-01-20 13:26:14
PURWOKERTO – Universitas Muhammadiyah Purwokerto (UMP) menggelar Tes Baca Al-Qur’an (TBA) serentak bagi mahasiswa baru angkatan 2025 di Auditorium Ukhuwah Islamiyah, Senin (12/1/2026).
Kegiatan ini menjadi bagian dari komitmen UMP dalam memperkuat nilai keislaman di lingkungan kampus.
Ketua Lembaga Pengkajian dan Pengamalan Islam (LPPI) UMP, Dr. Asep Daud Kosasih, M.Ag, menyampaikan bahwa kemampuan membaca Al-Qur’an merupakan salah satu persyaratan akademik yang wajib dipenuhi oleh mahasiswa UMP.
Ia menjelaskan, kelulusan tes baca Al-Qur’an menjadi syarat untuk mengikuti mata kuliah Kemuhammadiyahan dan Kuliah Kerja Nyata Muhammadiyah (KKN), serta sejumlah agenda akademik penting lainnya.
“Kemampuan membaca Al-Qur’an merupakan salah satu prasyarat bagi mahasiswa Universitas Muhammadiyah Purwokerto untuk mengikuti mata kuliah dan agenda akademik tertentu. Tanpa sertifikat atau syahadah baca Al-Qur’an, mahasiswa tidak dapat mengikutinya,” ujarnya.
"Tes ini kami selenggarakan agar mahasiswa mampu menbaca Al Quran dengan baik, dan ke depan tidak ada kendala dalam proses akademik mahasiswa,” tegasnya.
Sementara itu, dalam sambutannya, Drs. Ikhsan Mujahid, M.Si menegaskan bahwa membaca Al-Qur’an merupakan kewajiban setiap muslim dan menjadi identitas penting bagi mahasiswa perguruan tinggi Muhammadiyah.
Ia menekankan bahwa Al-Qur’an tidak hanya untuk dibaca, tetapi juga dipahami dan diamalkan dalam kehidupan sehari-hari.
“Dengan membaca Al-Qur’an, kita memahami apa yang terkandung di dalamnya, sehingga bisa mengambil pelajaran dan menjadikannya pedoman hidup,” jelasnya.
Menurutnya, visi UMP sebagai perguruan tinggi unggul dan Islami dapat tercermin dari kemampuan mahasiswanya dalam membaca serta mengamalkan Al-Qur’an.
Melalui pelaksanaan Tes Baca Al-Qur’an serentak ini, UMP berharap seluruh mahasiswa baru angkatan 2025 dapat memenuhi persyaratan akademik sekaligus memiliki bekal spiritual yang kuat selama menempuh kuliah. (Iny/Chy)
Artikel lengkap dapat diakses DISINI
Disclaimer
Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.
