Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Rafa Scadia Pasha

Peran Sebagai Dokter Hewan Dalam Ternak Unggas

Edukasi | 2025-11-20 09:49:03

Taukah kalian peran sebagai dokter hewan dalam ternak unggas? Dokter hewan berperan dalam aspek kesehatan hewan, contohnya dalam ternak kecil. Dalam ternak kecil terdapat berbagai aspek yang harus di perhatikan seperti pencegahan penyakit dan program vaksinasi. Dokter hewan berperan aktif dalam menyusun dan melaksanakan program pencegahan penyakit. Dengan melakukan pemeriksaan rutin, mengidentifikasi faktor risiko lingkungan, dan merancang jadwal vaksinasi yang sesuai untuk setiap jenis ternak kecil. Dengan ini juga bisa meningkatkan produktivitas ternak, dalam kecukupan nutrisi ternak, keunggulan genetik ternak dan juga reproduksi hewan ternak. Dokter hewan dapat memberikan saran untuk meningkatkan produktivitas. Dalam upaya membantu peternak dalam menyusun formulasi pakan yang seimbang dan mencukupi kebutuhan ternak, dengan mengidentifikasi ternak dengan potensi genetic yang unggul untuk pengembangbiakan, dan menangani masalah reproduksi agar angka kelahiran ternak mencapai angka yang optimal. Selain itu memastikan ternak bebas dari residu obat-obatan berbahaya dan penyakit zoonosis (penyakit yang dapat menular dari hewan ke manusia), seperti antraks atau salmonella. Ini sangat penting untuk menjaga kesehatan masyarakat.

Jadi peran sebagai dokter hewan tidak hanya sekedar tentang kesehatan hewan ternak maupun kesehatan hewan general tetapi juga sebagai mitra yang tidak tergantikan bagi para peternak kecil, membantu mereka untuk sukses dalam mengelola ternak secara profesional, etis, dan berkelanjutan.

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image