Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Vira Najah

Operasi Ketupat 2025 Dimulai Lebih Awal di Jawa, Lampung, dan Bali

Info Terkini | 2025-03-15 16:23:21
Sumber : Google, https://posmetropadang.co.id/wp-content/uploads/2025/02/1-28.jpg

Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) resmi menetapkan tanggal dimulainya Operasi ketupat 2025 yaitu pada 26 Maret. Namun terdapat perubahan jadwal untuk beberapa daerah seperti Jawa, Lampung, dan Bali.

Tiga daerah tersebut akan memulai operasi ketupat lebih awal dibandingkan daerah lainnya. Langkah ini diambil untuk mengantisipasi peningkatan aktivitas masyarakat di daerah tersebut, yang diperkirakan akan memulai mudik lebih cepat.

Adanya kebijakan tentang Work From Anywhere (WFA) yang telah ditetapkan pada tanggal 24-27 Maret, sehingga pihak kepolisian memutuskan untuk mempercepat waktu mulai operasi yaitu pada 23 Maret. Dikutip dari Kakorlantas Polri, Sabtu (15/03/2025) Kepala Korps lalu Lintas (Kakorlantas) Polri, Irjen Pol Agus Suryonugroho mengatakan, "Ada perubahan ya yang kemarin tanggal 26 sekarang untuk Jawa, Lampung, dan Bali itu mulai tanggal 23, tapi Polda lain tetap tanggal 26,” ujarnya. Diperkirakannya masyarakat akan mulai berangkat untuk mudik sekitar tanggal 22 atau bahkan 23 Maret.

Operasi ketupat kali ini, pihak kepolisian berfokus pada beberapa titik strategis seperti tol, arteri, serta pelabuhan. Selain itu, pemeriksaan intensif juga akan dilakukan untuk memastikan kelancaran arus mudik serta keselamatan pengendara, terutama di titik-titik rawan kecelakaan.

Tak hanya melakukan operasi secara langsung dengan cara membuat posko pemantauan atau posko pengaduan, namun kepolisian juga melakukan pemantauan melalui kamera CCTV yang nantinya akan terus dikoordinasikan dengan pihak-pihak terkait. Adanya kerjasama dengan berbagai pihak yang telah dipersiapkan secara matang, diharapkan operasi ketupat 2025 dapat berjalan dengan lancar sehingga masyarakat dapat merasakan keamanan dan kenyamanan saat akan merayakan hari raya Idul Fitri.

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image