
Dari Mahasiswa Untuk Desa Citapen : KKS Sebagai Wujud Pengabdian Nyata
Agama | 2025-03-14 20:17:40Kuliah Kerja Sosial (KKS) merupakan salah satu bentuk pengabdian Mahasiswa oleh masyarakat sebagai bagian dari Tri Dharma Perguruan Tinggi yaitu pendidikan, pengabdian masyarakat dan pengabdian. Kegiatan ini dirancang untuk mendekatkan Mahasiswa dengan realitas sosial yang ada di masyarakat. Melalui KKS mahasiswa diharapkan tidak hanya mampu menerapkan ilmu yang diperoleh selama perkuliahan tetapi juga menjadi perubahan yang dapat membawa dampak positif bagi masyarakat.
Oleh karena itu, KKS kelompok 11 Fakultas Agama Islam Universitas Muhammadiyah Prof. Dr.Hamka yang meliputi Prodi Pendidikan Agama Islam, Pendidikan Bahasa Arab dan Perbankan Syariah mengadakan berbagai kegiatan di Desa Citapen yang bertujuan untuk meningkatkan keterampilan dan pengetahuan anak-anak serta peserta didik di SDN Citapen 01 dan 02.
Kegiatan tersebut meliputi Taman Literasi, pelatihan BTQ (Baca Tulis Quran), pembelajaran Bahasa Arab, kerajinan tangan membuat celengan dari botol bekas serta Seminar Pendidikan Seksual. Program ini diharapkan dapat memberikan dampak positif dalam pengembangan diri dan wawasan anak-anak di desa sekaligus memperkaya pengalaman belajar mereka melalui berbagai kegiatan yang mendidik dan kreatif.

Kuliah Kerja Sosial (KKS) yang dilaksanakan oleh Kelompok 11 Fakultas Agama Islam Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. Hamka di Desa Citapen memiliki tujuan untuk memberikan dampak positif melalui berbagai kegiatan yang dirancang berdasarkan masing-masing prodi yang terlibat, yaitu Pendidikan Agama Islam, Pendidikan Bahasa Arab, dan Perbankan Syariah. Program ini tidak hanya berfokus pada aspek akademik, tetapi juga pada pengembangan karakter dan keterampilan praktis bagi masyarakat, khususnya anak-anak dan peserta didik di SDN Citapen 01 dan 02.
Kegiatan yang dilakukan oleh Prodi Pendidikan Agama Islam, seperti pelatihan Baca Tulis Quran (BTQ) bertujuan untuk memperkuat pemahaman agama dan nilai-nilai keislaman pada anak-anak. Sementara itu, Prodi Pendidikan Bahasa Arab memberikan pembelajaran bahasa Arab yang meliputi kosa kata sehari-hari dan Mufrodat.
Di sisi lain, Prodi Perbankan Syariah mengajarkan prinsip-prinsip pengelolaan keuangan yang sesuai dengan Ekonomi Islam melalui kegiatan kerajinan tangan seperti membuat celengan dari botol bekas yang juga mengajarkan anak-anak pentingnya menabung dengan bijaksana. Dengan kegiatan-kegiatan ini, KKS di Desa Citapen bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan, keterampilan dan karakter peserta didik serta memberikan kontribusi positif terhadap masyarakat desa melalui pembelajaran yang bermanfaat dan kreatif. Serta terdapat Program Kerja Unggulan dari KKS Kelompok 11 yaitu Seminar Sex Education yang bertujuan untuk memberikan pemahaman yang sehat mengenai pendidikan seksual sesuai dengan ajaran agama.
PENULIS :
1. Arif Hamzah, M.A. selaku Dosen Pembimbing Kuliah Kerja Sosial Kelompok 11 Fakultas Agama Islam, Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. Hamka
2. Laka Dzikra
3. Zahra Salsabila Saleha
4. Azizah Rabiah Kalam
5. Antony Zeniyus Vernandes
6. Fatiyah Mufid
7. Arini Hidayati
8. Akmal Irsyad
9. Isma Ziqri Adhi Pratama
10. Muhammad Aldri Inzaghi
11. Muhammad Arya Al-Fatah
12. Hilmiah Dzaki
KKS Kelompok 11, Fakultas Agama Islam, Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. Hamka
Disclaimer
Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.