Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Abban Said

Mantapkan Langkah, Panitia PTS MAN 3 Bantul Adakan Rapat

Pendidikan dan Literasi | 2024-09-21 12:21:50

Tahun Ajaran 2024/2025 perlahan merayap menuju tengah semester pertama. Setiap medio semester dijadwalkan penilaian sumatif bagi peserta didik. Tujuannya untuk melihat seberapa jauh daya serap siswa terhadap pembelajaran yang telah dilakukan.

Bidang kurikulum MAN 3 Bantul yang digawangi Sumarna membentuk panitia guna melaksanakan Penilaian Tengah Semester Tahun Ajaran 2024/2025. Panitia yang terdiri dari kepala madrasah, wakil kepala madrasah bidang kurikulum beserta seluruh stafnya, satu orang guru, dan staf komite. Panitia tersebut yang akan mempersiapkan, melaksanakan, hingga mengevaluasi pelaksanaan kegiatan tersebut.

Pada Kamis, 19 September 2024 dilaksanakan rapat koordinasi untuk pelaksanan PTS semester gasal. Bertempat di aula lantai bawah, rapat berjalan lancar. Dari hasil rapat diputuskan PTS akan dilaksanakan pada tanggal 23 September sampai 3 Oktober 2024. Siswa akan menggunakan aplikasi JMD dalam mengerjakan soal PTS.

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Terpopuler di

 

Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image