Serial Drama Musikal Kulfi Kumarr Bajewala yang Mengharu Biru
Gaya Hidup | 2022-01-18 20:42:06ANTV memang tak pernah sepi dari serial drama India yang khusus ditayangkan bagi para pecinta drama India. Tak hanya drama Korea saja yang mampu membuat penonton Indonesia merasa tertarik dan betah untuk berlama-lama menyaksikan alur ceritanya, karena drama India pun sudah menempati hati masyarakat Indonesia.
Salah satunya adalah drama musikal Kulfi Kumarr Bajewala yang telah tayang di negara asalnya pada 19 Maret 2018 sampai 7 Februari 2020, yang kini tengah menyapa penonton Indonesia. Diproduksi oleh Gul Khan, Nilanjana Purkayasstha, dan Karishma, Kullfi digarap oleh sutradara Pradeep Yadav dan naskahnya ditulis oleh Sahana serta Faizal Akhtar.
Mengisahkan tentang seorang penyanyi bernama Sikandar Singh Jill (Mohit Malik) yang jatuh hati kepada seorang gadis desa, Nimrat Kaur (Shruti Sharma). Ternyata, tak hanya Sikandar saja yang merasakan ada getaran cinta dalam hatinya, karena Nimrat pun begitu dan keduanya pun memutuskan untuk menikah secara diam-diam.
Kebahagiaan yang keduanya baru rasakan bersama, ternyata harus dihadapkan pada pilihan Sikandar yang tetap terus bersama Nimrat sang istri atau memilih karirnya sebagai seorang penyanyi. Nyatanya, perasaan cinta yang Sikandar miliki kepada Nimrat tak sebesar cintanya kepada karirnya.
Sikandar memilih untuk meneruskan karirnya dan meninggalkan Nimrat. Tak lama dari perpisahannya dengan Nimrat, Sikandar pun akhirnya menikah lagi dengan Lovely Chaddha (Anjali Dinesh Anand) yang memiliki kekayaan berlimpah. Tentu Sikandar lebih memilih untuk hidup bersama Lovely yang mampu menghidupinya pula.
Namun, siapa sangka. Di saat Sikandar meninggalkan Nimrat dan memutuskan menikah lagi dengan Lovely, ternyata Nimrat tengah mengandung anaknya. Tak lama setelah pernikahannya, Lovely pun tengah mengandung anak Sikandar. Tanpa Sikandar sadari, ia telah menjadi ayah untuk dua anak dari dua ibu yang berbeda.
Lovely pun melahirkan anak perempuan bernama Amrya Singh Gill (Myra Singh), sedangkan Nimrat melahirkan anak perempuan pula bernama Kulfi (Aakriti Sharma). Kulfi yang tak pernah mengetahui bahwa Sikandar adalah ayah kandungnya, tumbuh menjadi anak yang cantik, pintar, dan dikaruniai suara indah seperti ayahnya hingga bercita-cita sebagai seorang penyanyi.
Kehidupan Kullfi yang begitu bahagia dengan sang ibu ternyata harus direnggut oleh kesedihan yang begitu dalam. Nimrat menghembuskan napas terakhirnya karena tertabrak mobil ketika ia tengah mencari keberadaan Kullfi. Kullfi yang dulunya merupakan sosok anak yang ceria, kini hidupnya terasa begitu gelap dan kelam.
Hidup sebatang kara dan tak tahu di mana sosok sang ayah, menjadikan Kulffi harus nerjuang akan hidupnya. Bahkan, Kullfi berhasil meloloskan diri dari rencana penjualan diri dengan menyamar sebagai anak laki-laki dan tiba di Mumbai. Ketika sudah berada di Mumbai, di sanalah ia bertemu dengan penyanyi terkenal Sikandar.
Sikandar yang masih tak mengetahui bahwa Kullfi adalah putrinya dari pernikahan yang pertama dengan Nimrat, merasa terpana ketika mendengar suara merdu Kullfi. Sikandar yang mengetahui bahwa Kullfi merupakan anak sebatang kara dan tengah mencari sang ayah pun turut membantu gadis kecil tersebut.
Bagaimanakah proses pencarian ayah kandung Kullfi? Akankah Sikandar mampu menerima Kullfi sebagai anaknya selain Amrya? Saksikan Kullfi Kumarr Bajewala tayang mulai 11 Januari 2021 setiap hari pukul 15.00 WIB dengan 494 episode.
Disclaimer
Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.