Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image MAN 2 Bantul

Tim Pengembang Kurikulum MAN 2 Bantul Meningkatkan Kualitas Pendidikan

Pendidikan dan Literasi | Sunday, 05 May 2024, 08:08 WIB
Penyusunan Kurikulum Satuan Pendidikan oleh TIM Pengembang Kurikulum MAN 2 Bantul bersama Kepala Madrasah dan Kepala Tata Usaha

Bantul (MAN 2 Bantul) Jumat, 3 Mei 2024 - Tim Pengembang Kurikulum MAN 2 Bantul telah memulai proses review terhadap kurikulum satuan pendidikan sebagai langkah strategis untuk meningkatkan kualitas pendidikan di MAN 2 Bantul. Langkah ini merupakan bagian dari komitmen MAN 2 Bantul dalam menyediakan pendidikan yang lebih baik, relevan, dan responsif terhadap kebutuhan siswa di era modern.

Dalam sambutannya, Kepala MAN 2 Bantul, Nur Hasanah Rahmawai, menyatakan bahwa proses review kurikulum ini merupakan langkah yang sangat penting bagi madrasah dalam menjaga kualitas pendidikan yang diberikan kepada siswa. Ia menekankan pentingnya kurikulum yang relevan dengan perkembangan zaman dan mampu menghasilkan lulusan yang siap bersaing di dunia global. “Kami sangat berkomitmen untuk memberikan pendidikan yang terbaik bagi siswa-siswa kami. Proses review kurikulum ini adalah wujud dari komitmen tersebut,” ujar Nur Hasanah Rahmawati, “Kami ingin memastikan bahwa kurikulum kami tidak hanya mencakup aspek akademis, tetapi juga nilai-nilai karakter yang kuat serta keterampilan-keterampilan yang relevan untuk masa depan siswa.”

Dalam proses review ini, tim pengembang kurikulum bekerja secara kolaboratif dengan berbagai pihak terkait, termasuk guru, siswa, orang tua, dan tenaga pendidik lainnya. Tujuan utamanya adalah untuk melakukan evaluasi menyeluruh terhadap kurikulum yang ada, mengidentifikasi kelebihan dan kekurangan, serta mengidentifikasi peluang untuk perbaikan dan pengembangan.

Salah satu fokus utama dari review kurikulum adalah peningkatan relevansi kurikulum dengan perkembangan zaman dan tuntutan dunia kerja yang semakin kompleks. Tim pengembang kurikulum berusaha untuk memastikan bahwa kurikulum MAN 2 Bantul tidak hanya mencakup aspek-aspek akademis, tetapi juga mengintegrasikan keterampilan abad 21 yang penting untuk kesuksesan di masa depan, seperti kemampuan berpikir kritis, kreativitas, komunikasi, dan kolaborasi.

Selain itu, tim pengembang kurikulum juga memperhatikan aspek pengembangan karakter siswa sebagai bagian integral dari kurikulum satuan pendidikan. MAN 2 Bantul berupaya untuk mencetak generasi muda yang memiliki integritas moral yang tinggi, akan terus menekankan nilai-nilai seperti kejujuran, tanggung jawab, empati, dan kepedulian sosial dalam setiap aspek pembelajaran.

Proses review kurikulum ini juga mencakup evaluasi terhadap program-program ekstrakurikuler dan kegiatan ko-kurikuler. Tim pengembang kurikulum akan memastikan bahwa program-program tersebut dapat memberikan pengalaman belajar yang menyeluruh dan mencakup berbagai aspek pengembangan siswa, baik dari segi akademik maupun non-akademik.

Dalam review kurikulum kali ini MAN 2 Bantul telah mengumumkan pengembangan visi pendidikan terbarunya yang menempatkan penanaman nilai-nilai antikorupsi, antigratifikasi, ramah anak dan ramah lingkungan. Langkah ini menegaskan komitmen MAN 2 Bantul dalam membentuk siswa yang tidak hanya unggul secara akademik, tetapi juga memiliki karakter yang kokoh dan kesadaran sosial yang tinggi.

Salah satu aspek utama dari visi pendidikan baru ini adalah pemberdayaan siswa sebagai agen perubahan positif dalam masyarakat. Dengan memasukkan nilai-nilai antikorupsi dan antigratifikasi dalam visi MAN 2 Bantul. Pengembangan visi ini bertujuan untuk membentuk generasi muda yang memiliki integritas moral yang tinggi dan siap menjadi pemimpin yang jujur dan bertanggung jawab di masa depan.

Selain itu, Man 2 Bantul juga menekankan pentingnya pendidikan yang ramah anak, di mana hak-hak anak dihormati dan diperjuangkan. Melalui program-program pembelajaran yang inklusif dan penekanan pada keadilan sosial, MAN 2 Bantul berupaya menciptakan lingkungan belajar yang aman, nyaman, dan mendukung perkembangan optimal setiap siswa.

Pelestarian lingkungan juga menjadi prioritas dalam visi terbaru MAN 2 Bantul. MAN 2 Bantul berkomitmen untuk menjadi lembaga pendidikan yang ramah lingkungan, dengan mengintegrasikan pembelajaran tentang keberlanjutan dan konservasi alam ke dalam kurikulum, serta menerapkan praktik-praktik ramah lingkungan di seluruh aktivitas madrasah.

Setelah proses review selesai, tim pengembangan kurikulum akan menyusun rekomendasi perubahan yang kemudian akan diajukan kepada pihak terkait untuk dipertimbangkan lebih lanjut. Langkah ini diharapkan dapat membawa MAN 2 Bantul menuju Madrasah yang lebih adaptif dan relevan dengan tuntutan zaman, sehingga dapat mempersiapkan siswa-siswa untuk menghadapi tantangan masa depan dengan lebih baik.

Kontributor : Fitria Endang S

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Berita Terkait

 

Tulisan Terpilih


Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image