Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Lisa Aprilia

Berbagi Kebaikan Ramadhan, MTsN 4 Bantul Bagikan Takjil on The Road

Agama | Saturday, 06 Apr 2024, 22:43 WIB

Bantul (MTsN 4 Bantul) - Tak terasa Ramadhan menginjak pada 10 hari terakhir, waktu yang digadang-gadang untuk memperbanyak amal shalih dan kebaikan. Begitu juga yang diajarkan di MTsN 4 Bantul kepada siswa untuk berbuat kegiatan. Nasihat itu diindahkan oleh Organisasi Siswa Intra Madrasah (OSIM) dengan perwujudan berbagi takjil di pinggir jalan.

Dikoordinasi oleh ketua OSIM MTsN 4 Bantul, Rafa (8H), mengadakan kegiatan berbagi takjil di pinggir jalan yang diberi nama Takjil on the Road. Kegiatan ini berlokasi di beberapa titik pembagian yakni depan gerbang MTsN 4 Bantul, perempatan Palbapang, dan perempatan Jonggrangan. Sejumlah 300 paket Takjil dibagikan kepada siapa saja yang melewati area tersebut, terlebih apabila terlihat pekerja yang tidak punya waktu berbuka seperti ojek online.

Kegiatan Takjil on The Road sebelumnya telah dibimbing oleh Budiyono selaku Waka Kesiswaan dan Baskoro yang menjadi staf kesiswaan serta bersinggungan langsung dengan OSIM. Budiyono mengungkapkan ide ini tak hanya dilaksanakan pada tahun ini saja, namun bedanya kali ini dijalankan pada 10 hari terakhir Ramadhan supaya siswa mendapatkan berkah pada hari-hari jelang kemenangan ini.

Sugeng Muhari, Kepala MTsN 4 Bantul mendukung penuh aksi kebaikan yang diselenggarakan OSIM dan Kesiswaan. "Alhamdulillah. Terimakasih anak-anak OSIM semuanya, bisa menjadi pembelajaran nyata dalam hal kepedulian terhadap sesama. Matur nuwun pak Budi dan pak Baskoro atas bimbingannya," ujar Sugeng usai kegiatan berakhir. (liz)

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Berita Terkait

 

Tulisan Terpilih


Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image