Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Turuk Esuk

5 Bisnis Yang Sangat Menguntungkan Baik Untuk Pemula Atau Yang Lama

Bisnis | Saturday, 08 Jan 2022, 05:40 WIB

Biar rekeningmu makin gendut di kemudian hari, ini dia 10 usaha yang menguntungkan dengan target pasar orang malas. Yuk pahami, pelajari, dan dirikan jenis-jenis usaha ini ketika kamu udah siap.

1. Bisnis cuci steam

Bengkel cuti steam motor dan mobil tentu bakal jadi bisnis yang menguntungkan saat ini, apalagi kalau lagi musim hujan. Gak semua orang yang punya waktu buat mencuci kendaraannya sendiri di rumah, apalagi orang yang malas.

Itu dia sebabnya mengapa peluang usaha ini bakal tetap ada sampai kapan pun juga. Selain itu, bisnis cuci steam juga termasuk usaha dengan modal kecil, terutama kalau kamu sudah punya lahan.

Gak perlu deh beli-beli hidrolik. Kemahalan. Buka saja tempat cuci steam kecil di garasi rumah.

Berikut perkiraan modal awal bisnis tersebut.

Satu set kompresor mesin cuci motor: Rp3 jutaBahan bakar kompresor dan listrik: Rp500 ribuSelang 10 meter: Rp5.000 per meter x 10 = Rp50.000Sampo 5 liter: Rp30 ribu per liter x 5 = Rp35.000Kain/kanebo: bisa pakai kaus yang sudah gak terpakai; kanebo 4 unit x Rp10.000 = Rp40.000Spons: Rp5.000 x 4 unit = Rp20.000Upah 2 pegawai: Rp500 ribu x 2 = Rp1 juta

Total: Rp4.645.000

2. Bisnis warung makan

Bisnis makanan emang gak ada matinya dan tergolong sebagai bisnis yang menguntungkan saat ini dan buat masa datang. Pasar dari bisnis ini adalah orang-orang yang gak bisa atau malas masak. Umumnya adalah anak-anak indekos.

Kalau lokasi rumahmu udah mumpuni buat dijadikan tempat usaha ini, buruan deh beli peralatan dan segera mulai usaha ini. Soal modal buka usaha warung makan juga gak mahal-mahal banget kok.

Intinya, gak usah gede-gede juga warungnya. Warung kecil juga gak masalah asal menu masakannya “mak nyus!” Berikut rincian modal awalnya.

Renovasi tempat= Rp1,5 jutaPeralatan masak= Rp1,5 jutaPeralatan makan= Rp1 jutaMeja dan kursi= Rp2 jutaBahan baku utama harian= Rp500.000Biaya lain-lain= Rp500.000

Total: Rp7 juta

Kalau emang kamu ingin menekan biaya, beli aja meja dan kursi bekas di online shop. Pasti ada yang jual.

Kalau emang modal segini masih terlalu besar, maka solusinya jangan bikin warung makan. Bikin aja warung mie atau bubur kacang ijo. Tentu lebih murah bukan?

3. Bisnis laundry

Nah, yang ini jelas banget pasarnya adalah mereka yang malas cuci baju karena takut pinggang encok. Atau bisa juga sih yang gak sempat buat cuci baju karena gak punya mesin cuci atau terlalu sibuk.

Sampai kapan pun, bisnis ini bakalan bertahan lama. Dan tentunya bisa jadi bisnis rumahan juga karena kamu cuma perlu modal sebuah mesin cuci.

Beberapa waralaba juga menawarkan paket kemitraan buat bisnis yang satu ini. Cuma, biaya paket yang ditawarkan tentu gak bakal semurah kalau kamu beli sendiri ya. Berikut estimasi biaya modal awal bisnis laundry.

Mesin cuci + pengering 2 unit: Rp2,5 juta x 2 = Rp5 jutaSetrika uap listrik 1 unit: Rp300 ribuTag gun dan pin 1 set: Rp70 ribuPita penanda (tag) 1 roll: Rp20 ribuTimbangan 10 kg 1 unit: Rp50 ribuKeranjang baju 3 unit: Rp20 ribu x 3 = Rp60 ribuHanger 3 lusin: Rp25 ribu x 3 = Rp75 ribuPlastik laundry 3 pack: Rp20 ribu x 3 = Rp60 ribuDeterjen 5 kg: Rp50 ribuSoftener 5 liter: Rp50 ribuAlkalite 5 liter: Rp75 ribuParfum 5 liter: Rp50 ribuPelicin dan pengharum setrika 5 liter: Rp60 ribuNota 2 ply (tanpa kertas karbon) 8 buku: Rp40 ribuBotol spray 2 pcs: Rp5000 x 2 = Rp10 ribuLakban 5 pcs: Rp3000 x 3 = Rp15 ribu

Total: Rp6.035.000.

4. Bisnis jasa jahit dan vermak pakaian

Daripada membiarkan orang-orang yang gak bisa atau malas menjahit karena pakaian lamanya robek, buka saja jasa jahit dan vermak baju di rumah. Modal awalnya murah banget.

Buat yang non-obras, mungkin cuma Rp3 jutaan saja. Berikut rinciannya.

Mesin jahit: Rp3 jutaBenang dan jarum: Rp100 ribuPerlengkapan lain, seperti kancing dan ritsleting: Rp100 ribu

Total: Rp3,2 juta

Buat yang belum bisa menjahit, kamu juga bisa kok belajar dengan ikut workshop-workshop yang diselenggarakan secara online. Atau bisa juga kunjungi situs-situs seperti MauBelajarApa, Lingkaran, dan sebagainya.

5. Bisnis salon hewan

Dari sekian banyak pemilik hewan peliharaan, tentu beberapa di antara mereka ada yang gak sempat atau malas mandiin guk-guk dan meong-nya.

Walau nyaris gak terpikir olehmu, bisnis ini tergolong unik dan menjadi cara berbisnis yang menguntungkan karena keuntungan salon hewan diprediksi cukup menjanjikan.

Menurut data yang dilaporkan Kompas pada tahun 2016 lalu, Indonesia menjadi salah satu negara dengan jumlah hewan peliharaan yang cukup tinggi.

Pangsa pasar hewan peliharaan di Indonesia mencapai 15,6% di Asia Tenggara. Itu dia sebabnya, salon hewan ini bisa kamu lirik.

Selain salon, kamu juga bisa menyediakan fasilitas penitipan hewan peliharaan juga. Berhubung sebentar lagi Ramadan, pasti gak sedikit yang ingin mudik dan nitipin hewan peliharaannya. Berikut rincian biaya mendirikan salon hewan.

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Berita Terkait

 

Tulisan Terpilih


Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image