Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Adinda Zahra Nur Aulia

Pengaruh Secure Attachment Terhadap Perkembangan Anak

Eduaksi | 2023-12-19 16:21:23
https://unsplash.com/photos/woman-holding-kid-at-the-street-httxBNGKapo?utm_content=creditShareLink&utm_medium=referral&utm_source=unsplash

Beberapa orang mungkin masih asing dengan istilah secure attachment, pertama kalinya secure attachment diperkenalkan oleh seorang psikologis berkebangsaan Inggris bernama John Bowlby bersamaan dengan dua tipe Attachment lainnya yaitu resistant attachment dan avoidant attachment. Secure attachment dalam bahasa Indonesia adalah keterikatan yang aman. maksud dari keterikatan Menurut Bowlby adalah sebuah ikatan emosional yang dibuat oleh orang tua dengan anak mereka (Kusdemawati, 2021). Keterikatan atau attachment yang aman dengan pengasuh atau orang tua akan membuat anak merasakan kenyamanan serta menumbuhkan rasa percaya diri ketika mencoba berinteraksi dengan orang lain, Keterikatan yang aman sejak kecil akan berlanjut hingga anak dewasa yang akan menyebabkan dampak pada perkembangan anak yang meliputi beberapa aspek seperti perkembangan psikososial anak, perkembangan tingkat akademik anak dan perkembangan kemandirian anak.

Pengaruh secure attachment pada perkembangan psikososial anak 

Pola asuh secure attachment pada anak akan membuat anak merasa aman yang ditandai dengan pola komunikasi yang baik antara pengasuh atau orang tua dengan anak, yang akan berdampak juga dengan bagaimana anak ketika mencoba berinteraksi kepada orang lain dalam lingkungan sosial. Seorang anak dengan pola asuh secure attachment cenderung untuk meningkatkan rasa kepercayaan satu sama lain dengan pengasuh atau orang tua (Kusdemawati, 2021). Rasa percaya ini juga bisa berdampak baik ketika anak berhubungan dengan teman sebaya. Salah satu dampak dari keterikatan yang tidak baik adalah anak cenderung untuk memendam perasaan nya dan juga menjadi individu yang sangat tertutup dengan masalah pribadi, berbanding terbalik dengan pola asuh secure attachment yang menjadikan komunikasi menjadi kunci utama dalam sebuah hubungan, adanya rasa aman yang membuat anak tentunya tidak memendam perasaannya melainkan menceritakannya kepada orang tua atau pengasuh.

Pengaruh secure attachment pada tingkat akademik anak

Pola asuh secure attachment juga berdampak pada tingkat akademik anak di sekolah, Berdasarkan penelitian yang telah diuji terdapat pengaruh yang baik antara pola asuh secure attachment terhadap tingkat akademik anak di sekolah, anak dengan secure attachment memiliki kemampuan untuk memfokuskan materi pelajaran di kelas lebih baik dibandingkan tipe kelekatan lainnya (Lyu, 2023). Anak dengan secure attachment juga memiliki tingkat kemandirian yang lebih tinggi dari tipe kelekatan lainnya, tingkat kemandirian ini memungkinkan mereka untuk memecahkan persoalan akademis yang sulit, anak dengan pola asuh secure attachment tidak mudah menyerah ketika dihadapkan dengan persoalan akademis yang sulit. Secure Attachment juga menumbuhkan motivasi instrinsik pada anak yang memungkinkan mereka untuk mendapatkan nilai akademis yang lebih tinggi.

Pengaruh secure attachment pada kemandirian anak 

Pada penelitian yang dilakukan oleh (Fadillah et al., 2021). Menunjukan bahwa semakin tinggi tingkat secure attachment maka anak akan memiliki tingkat kemandirian yang tinggi. Sebaliknya, jika tingkat secure attachment rendah maka anak akan memiliki tingkat kemandirian yang rendah juga. Anak dengan pola asuh secure attachment dalam kehidupan sehari-hari menunjukan kemandirian berupa dapat menggunakan baju dan sepatu tanpa dibantu orang tua, bahkan pergi ke sekolah tanpa diantar dan dijemput. Berbanding terbalik jika secure attachment rendah membuat anak takut untuk ditinggal oleh orangtua yang membuat anak ingin terus menerus ditemani oleh orangtua. Pola asuh secure attachment yang membawa rasa aman yang dirasakan oleh anak membuatnya lebih percaya diri, mudah bersosialisasi dan mengembangkan diri di lingkungannya, rasa disiplin dan tanggung jawab juga meningkat. Hal ini menunjukan bahwa pola asuh secure attchement ini sangat memberi banyak keuntungan bagi perkembangan anak.

Berdasarkan penjelasan diatas, dapat kita ketahui adanya pengaruh antara pola asuh secure attachment pada perkembangan anak yang meliputi beberapa aspek seperti psikososial anak, tingkat akademik anak, dan kemandirian anak. Tentunya kita sebagai orang tua mendambakan hal yang terbaik untuk anak, dan pola asuh secure attachment inilah yang menjadi jawaban yang tepat. Dengan menerapkan pola asuh secure attachment akan memberikan dampak positif pada perkembangan anak. Kelekatan yang terjadi tidak hanya berdampak pada hubungan antara anak dengan orangtua melainkan akan berdampak juga pada hubungan anak dengan teman sebaya dan pasangannya. Dampak yang diberikan dari secure attachment berupa dampak jangka panjang hingga mereka remaja bahkan sampai dewasa.

Daftar Pustaka

Fadillah, N., Endang Rasmani, U. E., & Rahmawati, A. (2021). Pengaruh Secure Attachment terhadap Kemandirian Anak Kelompok B Gugus Mawar Matesih Karanganyar. Jurnal Pendidikan Anak, 10(2), 157–163. https://doi.org/10.21831/jpa.v10i2.43563

Kusdemawati, J. (2021). Dampak attachment ibu-anak bagi perkembangan psikososial anak di masa remaja. ROSYADA: Islamic Guidance and Counseling, 2(2), 141–148. https://doi.org/10.21154/rosyada.v2i2.3539

Lyu, X. (2023). A literature review of how children Secure Attachment predict better academic performance. Journal of Education, Humanities and Social Sciences, 8, 1708–1714. https://doi.org/10.54097/ehss.v8i.4560

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image