Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Ridho Oktarian

Rokok pembawa petaka, (kebun kebakaran 3 jam baru padam)

Info Terkini | 2023-10-20 09:32:28

Sebuah kebakaran hebat terjadi diperkebunan dekat perumahan Griya Indah Serpong, Gn. Sindur, Kec. Gn. Sindur, Kabupaten Bogor, Jawa Barat pada 19 Oktober pukul 14.00 waktu indonesia Barat. Di duga api berasal dari puntung rokok dari seorang pemancing di danau dekat dari perkebunan tersebut.

"Tadi saya ngeliat ada asap di tengah sana, saya kira emang lagi ada yang bakar sampah, tapi kok makin besar, terus saya panggil aja yang lain." kata seorang warga yang melihat."

Warga pun cemas karena petugas damkar belum juga datang, mereka takut kebakaran akan terus merambat hingga ke perumahan mereka, Asap yang semakin tebal menyelimuti juga langit hingga membuat nafas menjadi sesak.

Setelah 40 menit api berkobar barulah petugas damkar datang. Sulitnya akses jalan menuju pusat api dan sedikit nya persediaan air membuat petugas kesulitan untuk memadamkan api. Api baru bisa padam pada pukul 16.40 Waktu Indonesia Barat.

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image