Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Rizka Chairunnisa

Pengenalan Bahasa Inggris Kepada Murid-murid Kelas 6 SDN SOKOSARI 2

Sekolah | 2023-08-14 00:52:49

Karanganyar, Desa Sokosari, Kab. Pekalongan (25/07/23). Bahasa Inggris adalah bahasa internasional yang paling dominan dan paling banyak dipelajari di seluruh dunia dan digunakan sebagai bahasa komunikasi global, baik dalam bisnis, akademisi, dan teknologi. Sama halnya dalam pendidikan Bahasa Inggris memiliki salah satu pengaruh dan manfaat yang besar bagi para pelajar. Manfaat dari mempelajari Bahasa Inggris yaitu sebagai bekal untuk pendidikan lanjutan, mempermudah akses belajar uuntuk pendidikan di luar negri dan sebagai peluang besar mendapat pekerjaan.

Namun berdasarkan kebijakan Permendikbud No.67 tahun 2013, Mata Pelajaran Bahasa Inggris telah dihapuskan dari kurikulum Sekolah Dasar (SD) terutama Sekolah Dasar Negeri. Hal ini membuat Mahasiswa KKN Tim 2 UNDIP 2022/2023, Rizka Chairunnisa dari progran studi Sastra Inggris tertarik untuk memperkenalkan materi dasar Bahasa Ingris ke murid-murid kelas 6 SD N 2 SOKOSARI.

Program kerja ini bernama “Pengajaran Bahasa Inggris Terhadap Murid-murid kelas 6 SD Tentang Greetings dan Introduction”. Materi yang diberikan kepada murid-murid Kelas 6 SD adalah materi dasar seperti cara menyapa dan memperkenalkan diri dalam bahasa inggris. Dengan adanya materi ini murid-murid diharapkan bisa mempraktekan menyapa dakam Bahasa Inggris ke depan kelas secara berpasang-pasangan. Kelas 6 sendiri memiliki jumlah siswa 18 siswa terdiri dari 7 siswi dan 11 siswa. Dari 18 siswa sebagian besar murid-murid aktif untuk maju ke depan kelas mencoba percakapan yang sudah disediakan dan diimprovisasi masing-masing. Murid-murid kelas 6 memiliki potensi yang bisa dikembangkan dalam mempelajari bahasa asing terutama Bahasa Inggris. Tujuan dari program ini sebagai persiapan awal mereka sebelum menempuh pendidikan tingkat selanjutnya. Diharapkan dengan adanya program ini, mereka bisa belajar untuk familiar dengan kata-kata Bahasa Inggris sebelum menempuh jenjang berikutnya.

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image