Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Astri Fitri Wulandari

Mengoptimalkan Kinerja Karyawan dengan Iklim Komunikasi Organisasi

Bisnis | 2023-08-02 11:34:22
Sumber: Jojonomi.com

Setiap organisasi tentu menginginkan kinerja yang optimal dari seluruh anggota yang bekerja di dalamnya. Kinerja organisasi merupakan hasil akumulasi kinerja dari setiap anggota yang bekerja sesuai dengan moral dan etika yang berlaku di dalam organisasi. Salah satu faktor yang dapat mempengaruhi kinerja organisasi adalah iklim komunikasi organisasi yang kondusif.

Penelitian oleh Irawan & Venus pada tahun 2016 menyatakan bahwa iklim komunikasi organisasi yang kondusif dapat meningkatkan kinerja organisasi secara keseluruhan. Hal ini terjadi karena adanya interaksi yang baik antara bawahan-atas dan sesama bawahan, yang memungkinkan semua anggota organisasi melaksanakan tugas dan fungsinya sesuai dengan garis organisasi.

Penulis melakukan penelitian dengan judul "Pengaruh Iklim Komunikasi Organisasi terhadap Kinerja Karyawan di PT. Properti Solusi Manajemen" menggunakan metode kuantitatif dengan menyebarkan survey. PT. Properti Solusi Manajemen, lebih dikenal dengan Pinhome, merupakan sebuah startup yang bergerak di bidang real estate. Di tengah masa perkembangannya, pada quarter 4 tahun 2022, PT. Properti Solusi Manajemen harus menghadapi tantangan tech winter. Tech winter merujuk pada periode ketika industri teknologi mengalami perlambatan. Pandemi telah memberikan dampak besar pada industri teknologi di seluruh dunia, termasuk mempengaruhi pendanaan dan inovasi, yang berdampak pada startup di berbagai industri.

Penelitian ini menemukan bahwa terdapat pengaruh iklim komunikasi organisasi secara simultan terhadap kinerja karyawan PT. Properti Solusi Manajemen dengan kekuatan yang kuat. Dalam kata lain, seluruh dimensi iklim komunikasi organisasi PT. Properti Solusi Manajemen jika dikombinasikan akan menjadi faktor penting dalam mencapai tujuan organisasi, karena jika karyawan di dalamnya memiliki kinerja yang baik, PT. Properti Solusi Manajemen dapat mencapai tujuannya.

Penelitian juga menunjukkan bahwa empat dimensi iklim komunikasi organisasi secara parsial memiliki pengaruh terhadap kinerja karyawan PT. Properti Solusi Manajemen. Keempat dimensi tersebut adalah iklim keterpercayaan, iklim kejujuran, kemampuan atasan dalam mendengarkan, dan perhatian pada sasaran-sasaran kinerja tinggi. Meskipun demikian, pengaruh keempat dimensi tersebut terhadap kinerja karyawan tidak sekuat pengaruh kombinasi keenam dimensi iklim komunikasi organisasi secara bersamaan. Hal ini mungkin disebabkan oleh keterkaitan antara keenam dimensi tersebut, dimana pengaruh salah satu dimensi terhadap kinerja karyawan dapat bergantung pada ada atau tidaknya dimensi lainnya.

Berdasarkan penelitian tersebut, dapat disimpulkan bahwa dalam rangka meningkatkan kinerja karyawan, perusahaan perlu memperhatikan seluruh dimensi iklim komunikasi organisasi. Fenomena "iklim komunikasi organisasi" di perusahaan harus diukur dengan mengombinasikan semua dimensi di dalamnya. Dengan demikian, upaya untuk meningkatkan kinerja karyawan dapat dilakukan dengan meningkatkan seluruh dimensi iklim komunikasi organisasi.

Dalam menghadapi tantangan tech winter, perusahaan dapat mengintegrasikan hasil penelitian ini sebagai bagian dari strategi untuk mempertahankan dan meningkatkan kinerja organisasi dan karyawan. Dengan menciptakan iklim komunikasi organisasi yang kondusif, perusahaan dapat membantu karyawan untuk bekerja lebih efektif dan efisien, serta mencapai tujuan perusahaan di tengah masa tech winter yang penuh tantangan.

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image