Kader Muda Demokrat Hendra Hartanto Siap Maju Caleg DPR RI Dapil Jakarta II
Politik | 2023-05-15 01:01:04Partai Demokrat resmi mendaftarkan 580 bakal calon anggota legislatif (bacaleg) ke Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI, Menteng, Jakarta, pada Minggu (14/5/2024).
Ditemui usai pendaftaran di KPU, salah satu bacaleg Partai Demokrat, Hendra Hartanto mengaku siap dan optimis untuk maju dalam pileg 2024 untuk daerah pemilihan (dapil) Jakarta II.
"Saya siap dan optimis, Insya Allah. Strateginya intinya kita sudah lama turun di masyarakat, intinya kita bertatap muka langsung dengan masyarakat itu aja si," kata Hendra.
Hendra mengungkapkan, keinginan dirinya maju sebagai caleg DPR RI agar bermanfaat bagi masyarakat banyak. Jika terpilih dan nantinya duduk sebagai wakil rakyat di senayan, ia akan memperjuangkan dan mengatasi permasalahan di sektor energi.
"Untuk menambah manfaat untuk masyarakat luas. Karena sekarang profesi sebagai pengusaha, jadi manfaatnya sedikit untuk masyarakat. Kita mau naik ke senayan supaya manfaat lebih banyak ke masyarakat luas," ungkap Hendra.
"Jadi mudah - mudahan bisa memperjuangkan sektor energi yang masih banyak kekurangan dan ketidaksesuaian. Jadi masih banyaklah yang belum sesuai. Itu yang nanti Insya Allah kita perbaiki," lanjutnya.
Saat ditanya bagaimana agar masyarakat yang ada di dapil nya berkenan untuk mendukung dan memilih dirinya sebagai wakil rakyat dalam pemilihan legislatif 2024 nanti, Hendra menjawab bahwa ia percaya, masyarakat bisa menilai mana yang layak untuk dipilih.
"Biarkan masyarakat menilai dulu, di Jakarta Selatan, Pusat dan Luar Negeri. Menilai dulu siapa yang berkenan di hati ya silahkan, kalo saya berkenan di hati masyarakat Jakarta Pusat, Jakarta Selatan dan Luar Negeri ya Alhamdulillah," pungkasnya.
Disclaimer
Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.