
Kuota KIP Kuliah UNAIR Jalur SNBT Berkurang
Edukasi | 2023-05-07 19:47:42
Seperti yang kita ketahui UTBK SNBT 2023 akan mulai diadakan Senin, 8 Mei 2023. Beberapa calon mahasiswa yang mendaftar melalui jalur KIP Kuliah masih dilanda kegalauan perihal skema baru yang dibuat oleh Kemendikbutristek dan kuota yang diberikan di setiap Perguruan Tinggi terbatas.
Salah satu yang patut mewanti-wanti terkait kuota KIP Kuliah jalur SNBT yaitu pendaftar yang memilih Program Studi di Universitas Airlangga melalui jalur KIP Kuliah, karena kuota KIP Kuliah jalur SNBT yang diberikan di tahun ini lebih sedikit daripada tahun sebelumnya.
Melansir dari akun resmi Instagram Direktorat Kemahasiswaan Universitas Airlangga @ditmawa.unair menyampaikan informasi kepada pendaftar SNBT (Seleksi Nasional Berdasarkan Tes) yang memilih Program Studi di Universitas Airlangga yang mendaftar KIP Kuliah bahwa untuk sementara kuota KIP Kuliah tersisa 153 Mahasiswa setelah dikurangi dari mahasiswa yang lulus Seleksi SNBP (Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi) di Universitas Airlangga.
Dalam surat edaran yang dibagikan Direktorat Kemahasiswaan Univesitas Airlangga tertulis apabila pendaftar KIP Kuliah yang lulus dalam seleksi SNBT 2023 melebihi kuota tersebut, maka akan diberikan kepada sejumlah sisa kuota KIP Kuliah yang diurutkan berdasarkan nilai seleksi SNBT tersebut. Sedangkan sisanya tidak dapat diakomodasi sebagai penerima KIP Kuliah atau menunggu kebijakan selanjutnya dari Kemendikbudristekdikti.
Beragam komentar memenuhi postingan akun Instagram resmi Direktorat Kemahasiswaan UNAIR. Salah satunya dari akun @a***.xz “halo min izin tanya, misalkan kita lolos utbk tapi gak lolos kipk (bukan termasuk 153 orang tersebut) apakah kira-kira kita dialihkan ke jalur regular biasa seperti peserta lain? atau bagaimana ya” Menindaklanjuti pertanyaan tersebut @ditmawa.unair mengatakan untuk menunggu update apabila ada informasi terbaru mengenai KIP Kuliah.
Kuota KIP Kuliah jalur SBMPTN/SNBT UNAIR 2022 lalu sendiri sebanyak 347 mahasiswa. Jumlah tersebut tentunya jauh lebih banyak dibandingkan tahun ini yang hanya 153 mahasiswa. Penyebab selisih kuota tersebut karena pada tahun 2023 ini UNAIR menerima 500 lebih mahasiswa KIP Kuliah jalur SNBP, sedangkan di tahun lalu kuota penerima KIP Kuliah jalur SNBP hanya sekitar 300 mahasiswa.
Perbedaan jumlah kuota KIP Kuliah jalur SNBT di Universitas Airlangga tahun ini dengan tahun lalu membuat para pendaftar dilema, belum lagi dengan adanya skema terbaru dari Kemendikbudristek membuat pendaftar KIP Kuliah semakin cemas akan hasil yang diperoleh. Pembagian KIP Kuliah dalam dua skema diprediksi akan menyulitkan penerima skema 2 yang notabene masih membutuhkan biaya hidup.
Adapun rancangan skema KIP Kuliah 2023 yaitu:
§ Skema 1 menerima bantuan biaya pendidikan dan bantuan biaya hidup. Akan diberikan untuk prioritas 1, 2, 3, dan 4.
§ Skema 2 hanya menerima bantuan biaya pendidikan saja. Akan diberikan untuk prioritas 1, 2, 3, 4, dan 5.
Urutan prioritas yang dimaksud adalah:
1. Penerima KIP atau PIP aktif
2. Terdata di DTKS atau penerima PKH, BPNT dan PBI
3. P3KE Desil 1-3
4. Berasal dari panti sosial/panti asuhan
5. Hanya bermodal SKTM (Surat Keterangan Tidak Mampu)
Periode pemberian baik skema 1 maupun skema 2 diberikan hingga lulus untuk jenjang D3 maksimal 6 semester dan untuk D4 /S1 maksimal 8 semester. Adapun untuk penentuan skema 1 dan 2 adalah berdasarkan pada penilaian kampus masing-masing.
Bagi pendaftar KIP Kuliah jalur SNBT di Universitas Airlangga maupun di Perguruan Tinggi manapun yang nantinya telah ditetapkan sebagi mahasiswa akan tetapi tidak lolos KIP Kuliah jangan berkecil hati. Karena masih banyak beasiswa yang bisa kalian apply seperti Beasiswa Djarum Foundation, Beasiswa Pertamina Sobat Bumi, Bright Scholarship, Sejuta Cita, dan masih banyak lagi.
Disisi lain, mahasiswa Universitas Airlangga yang telah diterima melalui jalur SNBP 2023 sudah mulai dapat mengambil jas almamater dan mutz di Gedung Student Center Kampus C Universitas Airlangga dengan ketentuan:
§ Mengikuti jadwal tes kesehatan (diambil setelah dinyatakan lolos tes kesehatan dan telah mengikuti Assement Kegiatan Belajar Mahasiswa).
§ Membawa bukti cetak ukur jaket dan mutz yang dapat diunduh pada laman https://regmaba.unair.ac.id/.
Disclaimer
Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.