Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Supadilah

Beberapa Manfaat Jika Hidup Sesuai Syariah

Agama | Friday, 28 Apr 2023, 06:11 WIB
Sumber ilustrasi : Canva Pendidikan

Sebagai seorang muslim tentu kita berusaha menerapkan kehidupan sesuai tuntunan syariah.

Artinya kita melandaskan semua aktivitas kita berdasarkan ajaran agama. Baik dalam mencari nafkah, mendidik anak, mengelola keuangan, dan lainnya.

Misalnya membuka atau menjalankan usaha, kita ikuti anjuran syariah tentang usaha yang halal misalnya terhindar dari riba.

Dalam berinteraksi bersama tetangga sekitar kita ikuti anjuran agama kalau kita harus menjalin hubungan baik dengan tetangga.

Hadis Nabi Muhammad SAW bersabda: “ Barangsiapa yang beriman kepada Allah dan hari akhir, hendaknya ia memuliakan tetangganya.” (HR Bukhari dan Muslim).

Dalam urusan makan pun kita berusaha ikuti anjuran agama yaitu makan makanan halal dan baik.

Artinya: "Wahai sekalian manusia, makanlah yang halal lagi baik dari apa yang terdapat di bumi, dan janganlah kamu mengikuti langkah-langkah syaitan, karena sesungguhnya syaitan itu adalah musuh yang nyata bagimu." (QS. Al Baqarah: 168).

"Apabila telah ditunaikan sholat, maka bertebaranlah kamu di muka bumi, dan carilah karunia Allah dan ingatlah Allah banyak-banyak supaya kamu beruntung.” (QS. Al-Jumu’ah: 10).

Apa yang didapat kalau kita menerapkan syariah dalam kehidupan kita?

Salah satunya adalah mendapatkan kebahagiaan dan ketenangan

Setiap aktivitas yang kita lakukan akan memberikan kebahagiaan karena berhasil memenuhi tuntutan agama. Kalau melanggar syariat, rasanya kehidupan kita akan cemas dan was-was. Maka sebaliknya, jika kita melandaskan semua aktivitas sesuai syariat maka ketenangan dan kebahagiaan yang kita dapat.

Menjalani kehidupan yang sejahtera karena Allah akan melimpahkan rezeki.

Artinya: Dan memberinya rezeki dari arah yang tiada disangka-sangkanya. Dan barang siapa yang bertawakkal kepada Allah niscaya Allah akan mencukupkan (keperluan)nya. (At-Thalaq ayat 3).

Mari berusaha menjalankan hidup sesuai syariah agama. Agar hidup kita semakin bahagia.

Hidup sesuai syariah adalah hidup yang menerapkan ajaran agama. Memang tidak mudah, tapi sangat mungkin dilakukan kalau kita berusaha.

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Berita Terkait

 

Tulisan Terpilih


Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image