Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Dian Yupita

14 Manfaat Tak Terduga Daun Binahong dan Efek Sampingnya

Edukasi | Sunday, 19 Mar 2023, 03:22 WIB
Foto: DAUN BENEHONG bisa segala obat, Dian yupita mahasiswa fakultas ekonomi bisnis islam Universitas Islam negeri Raden intan Lampung memenuhi tugas perkuliahan,

Daun binahong atau Deng San Chi adalah tumbuhan yang dijadikan obat tradisional dan memiliki banyak manfaat untuk kesehatan.
Sebenarnya tumbuhan satu ini sudah digunakan sebagai obat tradisional secara turun-temurun di China, Korea dan Taiwan.
Tanaman yang berasal dari China ini digunakan sebagai penyembuh luka, obat diabetes hingga masalah kecantikan.
Daun binahong memiliki banyak kandungan penting seperti vitamin E, zat besi, asam folat, protein, kalsium, flavonoid, riboflavin dan beta karoten.
14 Manfaat Tak Terduga Daun Binahong dan Efek Sampingnya

Daun binahong atau Deng San Chi adalah tumbuhan yang dijadikan obat tradisional dan memiliki banyak manfaat untuk kesehatan.
Sebenarnya tumbuhan satu ini sudah digunakan sebagai obat tradisional secara turun-temurun di China, Korea dan Taiwan.
Tanaman yang berasal dari China ini digunakan sebagai penyembuh luka, obat diabetes hingga masalah kecantikan.
Daun binahong memiliki banyak kandungan penting seperti vitamin E, zat besi, asam folat, protein, kalsium, flavonoid, riboflavin dan beta karoten. Manfaat Daun Binahong Untuk Kesehatan
Tanaman yang memiliki nama latin Anredera Cordifolia ini memiliki khasiat tinggi yang dipercaya mampu mengobati berbagai jenis penyakit kronis.
Kandungan senyawa aktif yang terdapat pada daun binahong mampu memberikan banyak manfaat kesehatan seperti yang akan dijelaskan di bawah ini.
1. Sebagai Obat Luka Bakar
Kandungan saponin yang terdapat di tanaman ini berperan sebagai antiseptik yang bisa mencegah infeksi bakteri penyebab lambatnya penyembuhan luka.
Sehingga daun binahong bisa dimanfaatkan sebagai penyembuh luka, termasuk luka bakar. Senyawa yang terdapat di dalamnya, mampu mempercepat pembentukan kolagen pada kulit.
Kandungan flavonoid pada daun binahong juga terbukti sangat efektif mengurangi peradangan. Ada juga kandungan tanin yang membantu mengecilkan pori-pori kulit luka.
Sehingga bisa menghentikan produksi nanah, pendarahan ringan dan juga mempercepat kulit menutup luka.
2. Obat Maag Alami
Manfaat lain dari daun herbal ini yaitu bisa menjadi obat maag alami. Daun binahong diketahui dapat membersihkan radikal bebas sehingga melindungi mukosa.
Namun manfaat daun binahong sebagai obat maag perlu melakukan penelitian lebih lanjut. Karena penelitian terkait ini masih terbatas pada tikus.
3. Jadi Obat Asam Urat
Air rebusan daun binahong bisa dikonsumsi bagi para penderita asam urat. Hal ini sudah didukung oleh banyak penelitian. Air rebusan daun herbal ini bisa menurunkan purin penyebab asam urat.
Kandungan flavonoid pada daun binahong memberikan khasiat untuk menghambat pembentukan asam urat sehingga cocok untuk dijadikan obat asam urat.
4. Obat Gatal
Sudah disebutkan di atas bahwa daun binahong memiliki kandungan flavonoid dan saponin yang memiliki sifat anti jamur.
Sementara jamur bisa menjadi salah satu penyebab dari adanya iritasi kulit. Maka, daun ini bisa digunakan sebagai obat gatal-gatal pada kulit.
5. Mencegah Risiko Diabetes
Diabetes terjadi karena kadar gula dalam darah mengalami peningkatan melebihi batas normal. Orang-orang yang mengidap penyakit diabetes akan lebih berisiko terkena komplikasi.
Untuk bisa mencegahnya, Anda harus menjaga pola hidup sehat dengan mengatur makanan yang masuk ke dalam tubuh dan olahraga secara rutin.
Tapi tahukah Anda? Ternyata daun binahong bisa menjadi obat tradisional untuk penderita diabetes. Daun ini memiliki kemampuan untuk menurunkan kadar gula darah pada tubuh.
Kandungan senyawa steroid, flavonoid dan kumarin memiliki khasiat untuk menghambat pemecahan dan penyerapan gula pada usus serta meningkatkan produksi insulin.
6. Meningkatkan Fungsi Ginjal
Ekstrak daun binahong dapat dimanfaatkan untuk meningkatkan fungsi ginjal, khususnya pada penderita gagal ginjal kronis.
Sudah ada beberapa penelitian yang menunjukkan bahwa ada perbaikan sel ginjal pada penderita gagal ginjal setelah diberikan ekstrak daun binahong.
7. Obat Hipertensi
Kandungan pada ekstrak daun binahong diyakini memiliki efek menurunkan denyut jantung dan memperbanyak produksi urin.
Keduanya sama seperti efek dari obat hipertensi penghambat beta dan diuretik. Maka, ekstrak daun binahong bisa digunakan sebagai obat hipertensi.
8. Cegah Penyakit Jantung
Masih ada lagi manfaat daun asal China ini untuk kesehatan, yaitu sebagai pencegah penyakit jantung.
Ekstrak daun binahong diketahui bisa menurunkan kadar kolesterol jahat dan lemak yang ada di dalam darah.
Gabungan antara efek antihipertensi dan penurunan kolesterol ini sangat baik untuk mencegah gagal jantung, serangan jantung atau penyakit jantung lainnya.
9. Bisa Mengobati Anemia
Penyakit anemia disebabkan oleh produksi sel darah merah yang di dalam tubuh terlalu sedikit. Untuk meningkatkannya, penderita anemia harus memperbanyak konsumsi zat besi.
Daun binahong ternyata memiliki zat besi alami yang mampu memicu produksi sel darah merah pada tubuh. Sehingga daun ini bisa dijadikan obat anemia
Manfaat Daun Binahong Untuk Kecantikan Kulit
Selain untuk kesehatan, daun binahong banyak memiliki manfaat untuk kecantikan. Daun herbal ini bisa dijadikan pilihan perawatan kulit secara alami. Apa saja manfaatnya? Simak di bawah ini.
1. Mencerahkan Kulit
Daripada Anda menggunakan krim-krim pemutih yang berbahaya, lebih baik Anda menggunakan daun binahong yang lebih aman dan juga bisa mencerahkan kulit. Anda bisa merebus daun dan meminum air dari rebusan tersebut.
2. Membersihkan Komedo
Komedo adalah salah satu masalah kulit yang sering terjadi dan bisa mengurangi rasa kepercayaan diri. Jika komedo dibiarkan saja, bisa jadi ini akan menjadi penyebab terbentuknya jerawat.
Salah satu cara untuk membersihkan komedo bisa dilakukan dengan daun binahong. Rebus daun binahong dan gunakan air rebusan untuk mencuci muka. Anda bisa menggunakan ini tiga kali dalam satu hari untuk hasil maksimal.
3. Menjadi Obat Jerawat
Masalah kulit berjerawat bukan hanya membuat rasa pede semakin turun. Tetapi juga bisa menyebabkan peradangan pada kulit wajah.
Maka, jika Anda memiliki masalah jerawat pada wajah, segera atasi sebelum semakin parah. Anda bisa mengatasinya dengan bahan alami seperti dengan menggunakan daun binahong.
Tumbuh daun hingga halus dan jadikan tumbukan daun seperti masker wajah. Gunakan masker selama kurang lebih 10 menit, lalu bilas dengan air bersih.
4. Mengencangkan Kulit Wajah
Siapa yang tidak ingin memiliki kulit kencang yang menjadi idaman banyak orang terutama wanita? Ternyata daun binahong bisa membantu Anda untuk mencegah penuaan dini.
Anda bisa meminum air rebusan binahong yang sudah dingin untuk bantu memperkencang kulit wajah agar tampak awet muda.
5. Menghaluskan Kulit Wajah
Daun binahong bisa digunakan sebagai air cuci muka dengan merebus daun sebanyak 20 lembar. Air tersebut bisa membuat kulit wajah lebih halus. Untuk mendapatkan hasil yang maksimal silahkan gunakan air untuk cuci muka sebanyak dua kali sehari.
Efek Samping Konsumsi Daun Binahong
Meskipun memiliki banyak manfaat, mengonsumsi sesuatu secara berlebihan juga bisa memberikan efek samping yang justru akan mengganggu kesehatan.
Adapun beberapa efek samping yang ditimbulkan jika Anda mengonsumsi obat herbal binahong berlebihan adalah:
- Sakit perut
- Menyebabkan mual
- Muntah-muntah
- Bisa terjadi alergi
- Jantung berdebar-debar
- Pusing hingga kliyengan
Untuk itu ada hal-hal yang perlu Anda perhatikan saat mengonsumsi obat herbal daun binahong ini, antara lainnya yaitu:
Tidak mengonsumsi secara berlebihan
Stop konsumsi jika memiliki riwayat alergi pada daun binahong
Ibu hamil dan menyusui dilarang mengonsumsi daun binahong
Jangan memberikan daun herbal kepada anak-anak yang masih di bawah umur
Kunjungi dokter apabila terdapat efek yang tak kunjung hilang
Demikian informasi mengenai manfaat-manfaat daun binahong untuk kesehatan dan kecantikan lengkap dengan efek samping yang bisa terjadi.
Jika Anda memiliki riwayat penyakit tertentu atau sedang menjalankan perawatan, lebih baik berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter sebelum mulai mengonsumsi daun binahong.

DIAN YUPITA mahasiswa fakultas ekonomi bisnis islam Universitas Islam negeri Raden intan Lampung memenuhi tugas perkuliahan

#daun #binahong #untuk #semua #jenis #kesehatan #kecantikan

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Berita Terkait

 

Tulisan Terpilih


Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image