Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Universitas Muhammadiyah Bandung

Pengabdian Masyarakat UM Bandung Gelar Sunatan Massal di Leuwigajah

Info Terkini | Monday, 14 Nov 2022, 16:02 WIB
Dokumentasi Istimewa

Bandung -- Universitas Muhammadiyah Bandung (UM Bandung) melalui Pusat Studi Kebencanaan LPPM UM Bandung melaksanakan khitanan massal gratis pada Kamis 10 November 2022.

Acara tersebut dalam rangka peringatan Hari Pahlawan sekaligus pengabdian kepada masyarakat oleh sivitas UM Bandung.

Kegiatan itu dilaksanakan di Kelurahan Leuwigajah, Kecamatan Cimahi Selatan, Kota Cimahi. Sunatan massal itu bekerja sama dengan PT Henl Jaya Product Cimahi (HJP) dan Pemerintah Kota Cimahi.

Adapun para peserta merupakan anak-anak penduduk Leuwigajah dengan usia antara 03-12 tahun.

Para peserta pun mendapatkan bingkisan seperti paket khitanan massal berupa pakaian koko, kopiah, foto, uang jajan Rp500.000.00, dan sebagainya.

Tidak hanya itu, acara pun menghadirkan berbagai penampilan untuk menghibur para peserta, misalnya pertunjukan pojok si cepot.

Camat Cimahi Selatan Asep Ajat Jayadi SE MM mengapresiasi pihak panitia atas penyelenggaraan khitanan massal bagi warga Cimahi.

Tidak hanya itu, kegiatan itu juga dapat membantu tugas pemerintah Kota Cimahi dalam pelayanan masyarakat.

"Semoga perusahaan lainnya di lingkungan Kota Cimahi bisa mengadakan kegiatan yang serupa," ucap Asep.

Sementara itu, Ketua Pelaksana Sunatan Massal Setiadin SPd SSos MAP mengatakan kegiatan itu nantinya akan menjadi agenda rutinan bagi Pusat Studi Kebencanaan LPPM UM Bandung dan PT HJP.

Penta Helix

Kang Tias–sapaan akrab Setiadin–juga menyampaikan acara khitanan massal menggunakan konsep Penta Helix yang merupakan perluasan dari strategi triple helix.

"Konsep Penta helix melibatkan berbagai unsur masyarakat maupun lembaga-lembaga non profit dalam rangka mewujudkan inovasi," ungkap Kang Tias.

Melalui konsep itu, pihaknya berharap bisa mewujudkan inovasi dengan dukungan dari berbagai sumber daya yang berinteraksi secara sinergis.

"Insyaallah ke depannya kami sedang menggagas kegiatan Nikah Massal, penanganan sampah terpadu, dan meningkatan ekonomi kerakyatan dari potensi sumber daya alam yang ada," pungkas Direktur Operasional PT HJP itu.

Tri Dharma

Pada waktu yang sama, Lurah Leuwigajah, Agus Lukman Hadiansyah SAP mengajak seluruh Civitas UM Bandung untuk berkolaborasi melaksanakan amanat Tri Dharma Perguruan Tinggi.

Ia mengatakan banyak potensi di Kelurahan Leuwigajah yang bisa UM Bandung kembangkan seperti halnya produksi pisang.

"Tinggal menunggu sentuhan teknologi tepat guna, mulai dari proses, kemasan sampai pada pemasarannya pada potensi produksi pisang ini," kata Agus.

Tidak hanya itu, hadir juga Direktur Utama PT HJP Hendra Taufik, Komisaris PT HJP H. Enang MT.

Pun Direktur Keuangan Helmi MM, perwakilan LPPM UM Bandung Wahyu Dewanti ST MT dan tamu undangan lainnya.

Hadir juga para Ketua RW dan Ketua RT, Ibu-ibu kader, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, tokoh pemerintahan, dan tokoh agama se-Kelurahan Leuwigajah Kecamata Cimahi Selatan beserta tamu undangan lainnya. *** (FK/CH)

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Berita Terkait

 

Tulisan Terpilih


Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image