Kembali Gelorakan KTT G20, Petugas Rutan Jepara Gelar Touring Bersama
Olahraga | 2022-11-11 10:56:27Jepara- KTT G20 yang akan digelar di Bali Indonesia kini tinggal menghitung hari. Untuk menggelorakan kegiatan KTT G20 tersebut, Rutan Jepara menggelar touring sepeda motor bersama, Jum’at (11/11).
Kegiatan touring ini diikuti oleh Kepala Rutan Jepara, pejabat struktural, pegawai serta CPNS Rutan Jepara. Touring ini dimulai di halaman Rutan Jepara kemudian menuju pantai Teluk Awur.
Touring ini berlangsung tertib dan memenuhi aturan lalu lintas yang berlaku. Selain itu, kegiatan touring ini juga berlangsung penuh canda dan suasana santai. Dengan begitu suasana kekeluargaan pun bisa terjalin antar pegawai.
Selain menggelorakan kegiatan KTT G20 yang berlangsung di Indonesia nanti, kegiatan ini juga sebagai upaya untuk meningkatkan silaurrahmi antar pegawai.
“Dengan adanya kegiatan touring ini saya harapkan kita bisa memberitahu masyarakat tentang kegiatan KTT G20 yang akan berlangsung di Bali nanti. Sehingga masyarakat bisa ikut berperan untuk menyukseskan kegiatan tersebut” ujar Hakim, Kepala Rutan Jepara.
Setelah istirahat untuk sarapan, kegiatan touring ini dilanjutkan kembali ke Rutan Jepara. Meski berlangsung singkat, namun kegiatan tersebut cukup berkesan dan diharapkan bisa memberi informasi kepada masyarakat luas tentang kegiatan Presidensi Indonesia di KTT G20.
Disclaimer
Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.