Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image lapas pati

Gandeng Dinas Damkar, Lapas Pati Gelar Pembukaan Pelatihan Penanganan Kebakaran

Eduaksi | 2022-10-21 11:43:18

PATI - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Pati hari ini Jum’at (21/10), membuka pelatihan pemadam kebakaran menggandeng Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Kabupaten Pati, yang diikuti 25 petugas Lapas Pati bertempat di gedung Aula Lapas Pati.

Foto: Humas Lapas Pati

Dalam kegiatan pembukaan pelatihan ini Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Kabupaten Pati diwakili oleh Wahyu Widiatmoko sebagai pemateri.

Kalapas Pati melalui Kasi Binadik Dan Giatja Topan Ahmad Hadian Membuka kegiatan pelatihan ini, dalam sembutanya Topan mengatakan "Terima kasih kepada DPKP Pati yang telah bersedia memberikan pelatihan di Lapas Pati. Kami sangat berharap kerja sama ini terus terjalin,” harap Topan.

Foto: Humas Lapas Pati

Topan Juga menghimbau kepada peserta pelatihan agar dapat menyerap ilmu dari pelatihan ini “Kepada para peserta pelatihan, tolong ikuti kegiatan dengan baik, ambil ilmu dari pelatihan ini sehingga kedepanya dapat kita aplikasikan ilmu itu di Lapas Pati’’, tambahnya.

Pelatihan ini diharap mampu meningkatkan kesiapsiagaan petugas Lapas Pati dalam menghadapi kemungkinan terjadinya kebakaran dan memahami cara penggunaan Alat Pemadam Api.

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image