Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Sahrul Muslimin

Aplikasi Kesehatan Android Paling Banyak Digunakan

Gaya Hidup | 2021-11-28 05:30:38

Aplikasi Kesehatan Android Paling Populer – Banyak aplikasi playstore disediakan untuk berbagai macam kegunaan. Karena smartphone android tidak hanya berfungsi untuk bermain game saja. Anda bisa menggunakannya untuk berbagai macam kegunaan lainnya yang lebih kompleks lagi. Seperti misalnya aplikasi kesehatan. Aplikasi kesehatan ini memiliki fungsi bisa membantu anda dalam memeriksa kesehatan anda, seperti misalnya menghitung kadar gula dalam tubuh. Selain itu, anda juga akan mendapati berbagai macam fitur menarik lainnya dari aplikasi ini.

Selain fungsi diatas, tentu saja banyak fungsi lainnya dari berbagai macam aplikasi kesehatan yang tersedia di playstore ini. memiliki aplikasi ini di smartphone anda tentu akan semakin membantu anda dalam mengontrol kesehatan secara rutin. Memang tidak sepenuhnya bisa dijadikan acuan, namun bisa membantu anda memberikan gambaran kesehatan anda, dan selanjutnya bisa anda konsultasikan ke dokter untuk penanganan lebih lanjut. Berikut adalah beberapa aplikasi kesehatan android paling populer yang bisa anda coba unduh dan gunakan.

Aplikasi Kesehatan Android Paling Populer

Ipharmacy

Dengan menggunakan aplikasi ini, anda akan terbantu untuk mengenai berbagai macam informasi obat – obatan untuk berbagai macam penyakit tertentu. Selain informasi obat yang tepat, aplikasi ini akan memberikan anda juga tentang harga dari obat yang ditampilkan. Aplikasi ini juga bisa membantu dalam memberikan saran serta masukan bagaimana caramelakukan pengobatan, dll.

Stress Check Pro

Aplikasi ini memiliki fungsi yang unik, yaitu bisa menganalisa bagian tubuh anda dan menyimpulkan seberapa tinggi tingkat stress yang sedang anda alami. Cara kerjanya adalah dengan mengarahkan kamera pada bagian tubuh anda, dan secara otomatis, bisa mengidentifikasi tingkat stress dalam tubuh anda. aplikasi ini bisa membantu anda dalam mengecek kesehatan anda terutama jika sedang melalui masa pemulihan fisik.

Glucose Buddy

Seperti halnya namanya, aplikasi ini akan memberikan anda informasi seputar kadar gula yang ada pada tubuh anda. aplikasi yang bisa didapatkan secara gratis ini akan memberikan anda berbagai macam informasi seputar kadar gula dalam tubuh anda, asupan konsumsi karbohidrat dalam tubuh, serta berapa banyak dosis insulin dalam tubuh anda. cocok sekali sebagai pengontrol gula darah dalam tubuh.

Instant Heart Rate

Aplikasi selanjutnya ada Instant Heart Rate. Fungsi dari aplikasi ini adalah bisa membantu anda dalam mengukur detak jantung dengan menggunakan kamera smartphone anda dan secara otomatis detak jantung anda akan terdeteksi. Aplikasi ini merupakan salah satu aplikasi berbayar. Hal ini memang wajar, karena fungsi dari aplikasi ini memang begitu penting dan juga sangat menarik untuk digunakan. Jadi dengan mendeteksi organ jantung anda, maka anda pun bisa mengetahui kondisi kesehatan tubuh anda.

WebMd

Aplikasi kesehatan ini memang dirancang sedemikian rupa untuk membantu anda dalam berbagai masalah kesehatan. Yaitu dengan memberikan informasi seputar keadaan kesehatan anda lengkap dan juga detail, lalu bisa membantu anda dalam melakukan pertolongan pertama perihal masalah kesehatan yang anda alami, serta bagiamana cara pengobatannya. Dan yang lebih bagusnya lagi sekaligus bisa menginformasikan posisi rumah sakit yang bisa anda tuju untuk berobat.

Itulah beberapa aplikasi kesehatan paling populer untuk android yang bisa anda coba gunakan untuk membantu menganalisa dan memantau kesehatan anda. namun yang perlu diingat adalah anda tidak mesti berpatokan penuh pada aplikasi ini, karena sifat aplikasi ini adalah membantu anda, selebihnya anda bisa langsung pergi ke dokter untuk tindakan medis lebih lanjut.

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image