Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Wilda Yulianti

Mie Ayam Pojok Desa Rasa Buah Naga

Kuliner | 2022-08-06 01:33:24

Mie Ayam dan Bakso Pak Jamil yang biasanya di sebut Mie Ayan Pojok sudah berdiri sejak tahun 2005. Mie Ayam Pojok ini sudah menjadi langganan saya sejak kecil dan tempat ini selalu saja dipenuhi oleh pembeli. Hal yang paling istimewa dari tempat ini adalah Mie Ayamnya yang beraneka rasa seperti misalnya Mie Ayam Buah Naga, Mie Ayam Original, dan Mie Ayam Ceker. Adapula berbagai jenis bakso seperti, Bakso Beranak, Bakso Granat, dan Bakso Original.

Kedengarannya aneh. Akan tetapi hal inilah yang menarik pengunjung untuk datang mencicipi rasa mie ayam yang dicampurkan dengan buah naga. Saya seringkali datang bersama teman saya. Saya yang suka pedas seringkali kalap dengan semangkuk mie ayam dan beberapa sendok sambal ditambah dengan segelas es teh manis yang terlihat menyegarkan membersamai mie ayam yang sudah nagih untuk dimakan. Teman saya yang tidak terlalu suka pedas hanya menambahkan saus dan 2 sendok sambal dengan es jeruk di samping mangkuk mie ayam buah naga. Tak perlu waktu lama untuk melahap habis mie ayam buah naga beserta es teh dan es jeruk, saya ke kasir untuk membayar sekaligus berbincang dengan pemilik warung makan ini yang bernama pak Jamil.

Beliau tersenyum ketika saya menyapa dengan ramah dan mengobrol santai. Saya pun menanyakan tentang menu mie ayam buah naga ini. Pak jamil menjawab dengan diawali senyum, “ Saya ingin mencoba hal baru dalam menu mie ayam. Saya terfikir ketika anak saya yang berumur 9 tahun ini mencoba membuat jus buah naga untuk pertama kalinya. Kemudian saya berfikir, lalu bagaimana jadinya ketika saya menyatukan buah naga ke dalam mie” Ujar Pak Jamil.

Tahun ke empat setelah mendirikan warung makan, pak Jamil menambahkan menu mie ayam buah naga. Beberapa bulan kemudian warungnya tampak sepi, hanya beberapa pelanggan yang datang. Hal ini membuat pak Jamil merasa bahwa sebentar lagi usahanya akan gulung tikar karena sepinya pelanggan. Sampai pada akhirnya, ada 2 orang pemuda yang datang untuk membeli 5 bungkus mie buah naga. “ Alhamdulillah setelah itu mie ayam buah naga merupakan menu yang wajib di coba”. Jelasnya.

Selain rasa yang nikmat perihal harga pun sangat murah. Semangkuk mie ayam diberi harga sebesar 10 ribu rupiah saja. Untuk baksonya pun tak kalah enaknya. Harga yang murah dan letak warung makan yang sangat strategis yaitu di pojok desa Ketuwan dan dibawah pohon beringin yang rindang membuat sejuk, adem, dan asri warung makan ini.

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image