Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Hamdani

Himab Gelar Bakti Sosial dan Sosialisasi Vaksin di Pulo Aceh

Info Terkini | Sunday, 21 Nov 2021, 10:45 WIB
Himab Aceh Besar Melakukan Bakti Sosial dan Sosialisasi Vaksin di Pulo Aceh. (Dok Himab)

Jantho - Himpunan Mahasiswa Aceh Besar (Himab) melalui Bidang Pengembangan Sumber Daya Manusia menggelar Bakti Sosial dan Sosialisasi Vaksin di Gampong Lapeng Pulo Breuh Kecamatan Pulo Aceh Kabupaten Aceh Besar.

Pada kesempatan Baksos tersebut, HIMAB menyerahkan paket sekolah berupa tas dan alat tulis untuk siswa/i SD Negeri Lapeng, serta satu paket alat kebersihan untuk masjid Gampong Lapeng.

Baksos yang berlangsung selama 4 hari (17-20 November 2021) mengusung tema "Satu Langkah Mari Beraksi, Satu Langkah Mari Mengabdi" bertujuan untuk memajukan dunia pendidikan di kecamatan Pulo Aceh tepatnya di Pulo Breuh.

Muhammad Haikhal Yusida sebagai Ketua Panitia Pelaksana kegiatan menyampaikan, Bakti Sosial tersebut diselenggarakan sebagai wujud kesadaran akan pengabdian para mahasiswa.

"Kehadiran kami di Pulo Aceh merupakan panggilan pengabdian kepada kami para mahasiswa untuk berbagi pengetahuan dan pengalaman dalam dunia pendidikan khususnya pada salah satu wilayah terisolir di Kabupaten Aceh Besar, kata Haikhal.

Sementara itu, Dias Rahmatullah Ketua Umum Himpunan Mahasiswa Aceh Besar (HIMAB) mengharapkan dengan hadirnya mahasiswa di Pulo Aceh dapat memotivasi siklus pendidikan dan mempromosi aset wisata yang dimiliki Aceh Besar.

"Kita berharap pendidikan di Pulo Aceh mendapatkan dukungan penuh dari pemerintah provinsi maupun pemerintah kabupaten secara berkelanjutan", ucap Dias.

"Kecamatan Pulo Aceh khususnya di wilayah Pulo Breuh objek wisata yang kami amati sangat menjanjikan, kami sangat berharap aset pariwisata ini dapat di sentuh lebih dalam oleh pemerintah provinsi maupun kabupaten agar dapat menghadirkan sumber pendapatan baru untuk masyarakat Pulo Aceh", tutupnya. (*)

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Berita Terkait

 

Tulisan Terpilih


Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image