Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Rutan Prabumulih

Rutan Prabumulih Kemenkumham Sumsel Ikuti Kegiatan Pembinaan Kehumasan Secara Virtual

Info Terkini | 2022-05-13 19:48:51

Prabumulih – Tim Humas Rutan Prabumulih Kemenkumham Sumsel mengikuti Kegiatan Pembinaan Kehumasan di Bidang Pelayanan Informasi dan Sosialisasi Manajemen Informasi dan Pemberitaan secara virtual melalui aplikasi zoom bertempat di Ruang Aula Lantai II Kantor Rutan Prabumulih, Jum’at (13/05).

Secara virtual Kepala Biro Humas, Hukum dan Kerjasama (Kabiro Hukerma), Hantor Situmorang memberikan arahan kepada Kantor Wilayah dan Unit Pelaksana Teknis Pemasyarakatan dan Imigrasi terkait pemuktahiran informasi pelayanan publik melalui website.

Sebagai birokrasi yang memperoleh penilaian sebagai birokrasi yang menuju informatif maka sudah selayaknya pemanfaatan teknologi dalam pelayanan kepada masyarakat harus diperbaiki.

“menuju birokrasi yang informatif, berarti kita belum sampai masih menuju maka untuk sampai menjadi birokrasi yang informatif kita harus bekerjasama dalam meningkatkan pelayanan informasi” ujar Hantor Situmorang.

Perbaikan dalam bidang pelayanan informasi ini sebagai respon terhadap keinginan masyarakat terhadap institusi dalam memperoleh pelayanan. Hal ini selaras dengan upaya Kemenkumham untuk menjadi birokrasi informatif.

Sumber: rutanprabumulih.kemenkumham.go.id

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image