Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Rudisa Putra

Cegah Penyebaran Covid, WIZ Salurkan Paket Imunitas Untuk Santriwati As Sakinah

Info Terkini | 2021-07-24 11:02:35
Bantuan paket imunitas covid19 diterima oleh pengurus Pondok Tahfidz As Sakinah, Ust.Mas'ud pada Ahad (18/7).

DEPOK-Untuk mencegah penyebaran covid 19 di lingkungan pondok As Sakinah, WIZ (Wahdah Inspirasi Zakat) Jakarta menyalurkan bantuan berupa paket imunitas untuk santriwati Pondok Tahfidz Putri As Sakinah yang berlokasi di Margonda, Depok. Bantuan ini diterima oleh santriwati di sana pada Ahad (18/7).

Humairah Haidir (17) salah seorang santriwati As Sakinah berasal dari Sulawesi Tenggara saat ini sudah hafal 15 juz mengaku bersyukur dan menyampaikan ucapan terimakasihya kepada WIZ atas bantuan berupa paket imunitas karena di situasi seperti ini sangat diperlukan untuk memperkuat imunitas agar terhindar dari covid.

"Syukron wa jazakumullah khairan kepada Wahdah Inspirasi Zakat atas paket imunitas covid 19 yang sangat berguna bagi kami di rumah tahfidz As Sakinah," ucap Humairah.

Senada dengan Humairah, Syifa Qalbi (18) asal Jakarta Barat yang saat ini sudah hafal 10 juz juga mengaku bersyukur dan berterimakasih kepada WIZ atas bantuan yang sangat berguna ini baginya dan bagi teman-temannya di As Sakinah. [rsp]

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image