Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image LPKA PALEMBANG

Usai Sholat Ied, Andikpas LPKA Palembang Kemenkumham Sumsel Terima Remisi Idul Fitri

Info Terkini | 2022-05-02 11:09:10

Nuansa kemenangan menyelimuti umat muslim di Idul Fitri hari ini (02/05). Termasuk para anak didik pemasyarakatan di Lembaga Pembinaan Khusus Anak Kelas I Palembang. Usai melaksanakan Sholat Ied Berjamaah, sebanyak 195 Andikpas mendapat remisis khusus Idul Fitri.

Sumber: HUMAS LPKA PALEMBANG
Sumber: HUMAS LPKA PALEMBANG

Sholat Ied berjamaah tersebut dilaksanakan di lapangan LPKA Kelas I Palembang. Turut hadir Kepala Lembaga Pembinaan Khusus Anak Kelas I Palembang, Hamdi Hasibuan beserta para pejabat struktural dan staff. Mayoritas Andikpas yang beragama muslim turut serta dalam kegiatan tersebut.

Sumber: HUMAS LPKA PALEMBANG

Hamdi mengungkapkan, tujuan kegiatan tersebut tidak hanya untuk menggugurkan kewajiban sebagai muslim saja. Tetapi juga sebagai salah satu bentuk pembinaan yang dilakukan pihaknya. "Ini bentuk pembinaan spiritual yang kami adakan setiap tahun, semoga para Andikpas bisa kembali ke fitrahnya dan menjadi penuntun ke pintu taubat," harapnya.

Sumber: HUMAS LPKA PALEMBANG

Usai kegiatan sholat, dilanjutkan dengan pembacaan Surat Keputusan (SK) Remisi Khusus Idulfitri tahun 2022. Penyerahan remisi idul fitri dilakukan secara simbolik oleh Kepala LPKA Kelas I Palembang kepada perwakilan andikpas.

Sebanyak 195 anak didik pemasyarakatan mendapatkan remisi dengan jumlah yang mendapatkan RK I sebanyak 192 orang dan RK II sebanyak 3 orang. 3 orang anak didik pemasyarakatan dinyatakan bebas setelah mendapatkan remisi idul fitri.

Sumber: HUMAS LPKA PALEMBANG

Kegiatan dilanjutkan dengan halal bihalal antara petugas dan anak didik pemasyarakatan. Acara berjalan dengan khidmat dengan tetap menjalankan protokol kesehatan.

Sumber: HUMAS LPKA PALEMBANG

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image