MTsN 4 Bantul Ikuti Seleksi Olimpiade Cerdas Cermat oleh OJK
Eduaksi | 2022-03-15 14:07:06Bantul (MTsN 4 Bantul) – Hari Selasa (15/3) merupakan hari yang cukup menantang bagi 2 siswa MTsN 4 Bantul yaitu Muhammad Wildan Faqih Syaputra (7H) dan Sahda Rahma Aulia (7H) dikarenakan mereka menghadiri seleksi olimpiade cerdas cermat yang diselenggarakan oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Seleksi Olimpiade ini diikuti bersama tim madrasah lain, di antaranya: MTsN 1 Yogyakarta, MTsN 4 Gunungkidul, MTsN 1 Kulonprogo, dan MTsN 2 Sleman. Masing-masing madrasah, termasuk MTsN 4 Bantul, mengirimkan 2 perwakilan siswa dalam ajang tersebut.
Tujuan seleksi Olimpiade Cerdas Cermat ini adalah menunjuk 1 tim dari masing-masing perwakilan madrasah per kabupaten yang disebutkan di atas untuk mewakili Olimpiade Cerdas Cermat Madrasah se-DI Yogyakarta dalam tingkat Nasional. Hal tersebut menjadi tantangan MTsN 4 Bantul yang ditunjuk mewakili Kabupaten Bantul saat ini, untuk berjuang mempertahankan posisi sehingga menjadi tim tertunjuk untuk maju di tingkat Nasional nanti.
Oleh Kasi Kurikulum Kesiswaan Kanwil DI Yogyakarta, Taufiq Ahmad Sholeh, S.Ag., MSI menyampaikan motivasinya kepada peserta didik sekaligus peserta lomba seleksi pada pembukaan acara di siang tersebut. “Maksimalkan kegiatan ini dan meningkatkan prestasi belajar agar bisa menyampaikan masa depan yang lebih baik. Kompetisi ini tidak hanya sekadar memperoleh sertifikat namun dapat memberikan keberkahan kepada semua pihak. Serta prestasi yang diperoleh harus objektif dan terasa manfaatnya untuk masyarakat” ujar Taufiq.
Lebih lanjut, Siti Solichah, S.Pd, Kepala MTsN 4 Bantul yang pada kesempatan tersebut turut hadir memberikan motivasi tambahan kepada siswa tertunjuk dari MTsN 4 Bantul. “Tidak hanya sekadar kompetisi yang berbayar dan mendapatkan pengakuan bagi madrasah berprestasi belaka namun harus didasarkan pada integritas kita. Semangat berprestasi menjadi siswa yang tidak hanya cerdas, namun bermartabat dan bermanfaat,” ujar Siti. (liz)
Disclaimer
Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.