Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image jajang kurnia

Cara Mengatasi Saldo GoPay Tidak Masuk

Teknologi | 2022-03-12 15:58:34

Sebagai pengguna aplikasi GoJek tentu tidak asing lagi dengan istilah GoPay. Menggunakan GoPay, pengguna dapat melakukan berbagai transaksi. Namun, tidak sedikit pengguna aplikasi yang mengalami kendala pada GoPay. Misalnya saldo Gopay tidak masuk, padahal sudah benar dan sesuai prosedur. Jika terjadi hal itu, maka simaklah cara mengatasi saldo GoPay tidak masuk berikut.

Terjadi gangguan pada aplikasi memang membuat tidak nyaman dan gelisah. Apalagi kalau itu masalah tentang uang, yang membuat lebih sensitif. GoJek menjadi aplikasi yang sudah banyak digunakan untuk berbagai keperluan. Bahkan semua kebutuhan bisa saja terpenuhi dari jasa antar, beli makanan dan lainnya.

Penyebab Saldo GoPay Tidak Masuk

Banyaknya pengguna GoPay mungkin membuat GoJek dan fitur GoPay didalamnya mengalami gangguan sistem. Hal itulah yang menyebabkan ada beberapa masalah yang terjadi seperti kegagalan saat top up. Namun, selain itu juga ada beberapa penyebab berikut yang juga perlu diperhatikan:

● Adanya gangguan yang berasal dari sistem maupun jaringan yang digunakan.

● Terdapat kesalahan, ketika memasukkan nomor GoPay pada saat melakukan transaksi.

● Bisa juga karena pengguna melakukan top up ketika libur nasional serta tanggal merah.

● Adanya sistem error ketika melakukan top up di Alfamart ataupun Indomaret.

● Terblokirnya akun GoPay yang disebabkan karena pengguna menerima suatu dana yang berasal dari aplikasi penghasil uang namun illegal.

Itulah tadi beberapa penyebab yang mungkin saja terjadi ketika gagal melakukan top up. Pengguna perlu perhatikan dan pahami setiap terjadi hal tersebut. Nah, untuk mengatasi ada beberapa cara mengatasi saldo GoPAy tidak masuk yang akan dibahas pada penjelasan berikutnya.

Cara Mengatasi Saldo GoPay Tidak Masuk dengan Mudah

Selanjutnya mengenai cara untuk mengatasi ketika saldo tidak kunjung masuk saat top up. Beberapa waktu terakhir, memang banyak yang mengeluhkan gagalnya top up di GoPay. Kendati demikian, berikut ada beberapa hal yang bisa dilakukan ketika gagal dalam top up:

1. Cek Kebenaran Nomor

Solusi atau cara yang pertama untuk mengatasi apabila saldo tidak masuk yaitu dengan mengecek bukti transfer. Hal itu, berguna untuk memastikan apakah nomor yang telah dimasukkan sudah benar atau belum. Nah, apabila ternyata salah walaupun hanya 1 angka saja akan sangat berdampak.

Kemungkinan untuk melakukan refund pun sangat kecil. Oleh sebab itu, ketika akan melakukan top up GoPay, baik itu di Bank atau Alfamart harus benar-benar diperiksa. Pastikan semuanya telah benar dan tidak ada kesalahan.

Nah, tidak hanya itu pengguna juga perlu melakukan pengecekkan pada aplikasi GoJek dengan ke menu Riwayat. Sebab, terkadang saat sudah mengisi saldo, notifikasi pemberitahuan tersebut tidak muncul. Sehingga perlu melakukan pemeriksaan secara manual.

2. Tunggu Sampai 2x24 Jam

Selanjutnya, perlu diingat kembali bahwa maksimal saldo masuk yaitu 2x24 jam dan itu sudah ketentuan. Apabila, setelah melewati batas waktu tersebut, tapi saldo belum masuk juga. Hal itu, mungkin bisa karena adanya sistem error pada GoPay.

Sebab, jika pengguna melakukan top pada hari jumat, maka selambatnya hari senin baru bisa masuk. Oleh karena itu, untuk mengatasi saldo tidak masuk, pengguna harus memperhatikan hari saat top up. Usahakan, apabila terdapat keperluan untuk top up, hindari hari weekend atau libur nasional.

Itulah tadi beberapa cara mengatasi saldo GoPay tidak masuk dengan mudah. Perhatikanlah dengan baik ketika akan melakukan top up, sehingga masalah tidak masuknya saldo tidak terjadi. Namun, apabila terjadi saldo tidak masuk juga bisa hubungi customer service GoPay.

Informasi selengkapnya mengenai SSSTikTok untuk kamu yang ingin mencari trikcara menyimpan video tiktok tanpa ada watermark dengan mudah.

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image