Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Ramon Momon

Real Madrid Bakal Kejar Sadio Mane Jika Gagal Boyong Mbappe dan Haaland

Olahraga | 2022-02-22 11:20:59

Real Madrid mengincar penyerang Liverpool Sadio Mane. Madrid menjadikan Sadio Mane sebagai salah satu buruan jika gagal mendapatkan Kylian Mbappe atau Erling Haaland pada bursa transfer musim panas mendatang.

Penampilan Sadio Mane dalam beberapa musim terakhir menarik perhatian. Sejak didatangkan dari Southampton pada 2016, Mane telah mencetak 108 gol dan 44 assist dalam 247 penampilan untuk Liverpool.

Pemain berusia 29 tahun itu juga menjadi salah satu aktor dibalik kesuksesan The Reds. Bersama Liverpool, Mane telah merasakan mengangkat tropi Liga Primer Inggris, Liga Champions, Super Eropa dan Piala Dunia antar klub. Mane juga pernah menjadi topskor dan meraih sepatu emas Liga Primer Inggris. Terbaru Mane sukses membawa Senegal menjadi juara Piala Afrika.

Hal ini yang membuat Madrid terpincut. Meski begitu, El Merengues tetap memprioritaskan penandatanganan Kylian Mbappe dan Erling Haaland di jendela transfer musim panas. Dan Real Madrid akan menunda penandatanganan Mane hingga musim panas tahun depan jika Mbappe dan Haaland tiba di Santiago Bernabeu akhir tahun ini.

Tetapi Merengues tetap membuka opsi mereka, yang masuk akal mengingat Haaland juga menjadi target musuh bebuyutan Barcelona. Sementara untuk Mbappe, Madrid harus bersaing dengan City dan Liverpool yang disebut-sebut juga berminat memboyong pemain asal Prancis itu.

Langkah Madrid untuk mendapatkan Mane juga tidak mudah. Pasalnya Liverpool tidak menunjukan minat untuk melepas penyerang asal Senegal itu meski telah mendapatkan amunisi baru di lini depan, Luis Diaz. Namun, bukan berarti peluang Madrid tertutup, karena hingga saat ini Mane belum menandatangani perpanjangan kontrak dengan Liverpool.

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image