Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Universitas Ahmad Dahlan

Tips Memilih Mata Kuliah Pilihan dengan Tepat

Edukasi | 2025-02-15 15:05:28
Materi Sistem Cerdas Sosialisasi Mata Kuliah Pilihan (Dok. Itoshiko)

Himpunan Mahasiswa Informatika Universitas Ahmad Dahlan (HMIF UAD) mengadakan acara sosialisasi mata kuliah pilihan untuk mahasiswa yang akan menempuh semester 6. Acara yang berlangsung pada Kamis, 13 Februari 2024 ini bertujuan untuk membantu mahasiswa memilih mata kuliah yang sesuai dengan minat dan rencana skripsi mereka dengan menghadirkan perwakilan mahasiswa informatika yang pernah menempuh semester 6 sebelumnya. Mereka adalah Rinday Zildjiani Salji dan Maulana Yusuf Habibi.

Mata kuliah pilihan informatika UAD terbagi menjadi dua kelompok keilmuan, yaitu kelompok keilmuan Rekayasa Perangkat Lunak dan Data (RELATA) serta Keilmuan Sistem Cerdas. Kelompok Keilmuan Sistem Cerdas berfokus pada aktivitas dan penelitian berbasis artificial intelligence, machine learning, pengenalan pola, computer vision, big data, natural language processing, signal and image processing, grid, cloud computing, dan bioinformatika. Sedangkan kelompok RELATA terfokus pada bidang software engineering, data engineering, multimedia & game development, dan network & computer security.

Rinday Zildjiani Salji menyampaikan informasi mengenai mata kuliah pilihan kelompok RELATA yang ada di semester 6. Terdapat enam mata kuliah pilihan yang bisa dipilih, yaitu keamanan informasi, rekayasa web, kriptografi, sistem informasi geografis (SIG), sistem terdistribusi, dan visualisasi data. Di samping itu, ia juga memberikan gambaran tentang Kuliah Kerja Nyata (KKN) dan metode penelitian yang dilaksanakan di semester 6. Acara kemudian dilanjutkan dengan sesi tanya jawab serta diskusi.

“Ayo semangat, semester 6 sering kali dianggap semester yang paling sulit. Tapi jika dijalani dengan baik, semester selanjutnya bakal terasa lebih ringan,” imbuhnya.

Di sisi lain, Maulana Yusuf Habibi menyampaikan informasi mengenai mata kuliah pilihan kelompok Keilmuan Sistem Cerdas yang ada di semester 6. Terdapat enam mata kuliah yang bisa dipilih, yaitu deep learning, natural language processing (NLP), game development, pengenalan pola, penglihatan komputer, dan sistem terdistribusi. Tak lupa, ia juga memberikan gambaran semester 6. Di akhir ia memberikan saran kepada sesama mahasiswa agar benar-benar memperhatikan apa yang akan mereka ambil ke depannya.

“Mata kuliah pilihan itu harus dipilih dengan baik, terutama yang bersangkutan dengan skripsi. Jangan maksain ikut-ikut teman. Time management juga diatur karena jadwal yang cukup padat, terutama yang ingin mengambil KKN karena kegiatan ini cukup padat dan membutuhkan kesiapan mental serta finansial,” pungkasnya. (Ito)

uad.ac.id

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Komentar

Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image