Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Allendra

Mana yang Lebih Baik? Ini Perbedaan Asuransi Kesehatan Swasta dan BPJS Kesehatan

Info Sehat | 2024-12-23 17:12:43
Ilustrasi pengobatan
Ilustrasi pengobatan

Biaya pengobatan yang terus meningkat membuat masyarakat perlu mempertimbangkan berbagai pilihan asuransi kesehatan. Di Indonesia, BPJS Kesehatan dan asuransi kesehatan swasta bisa menjadi pilihannya. Keduanya memiliki tujuan yang sama untuk membantu mengurangi beban biaya saat membutuhkan perawatan medis. Namun, mana yang lebih baik? Simak yuk perbedaan asuransi kesehatan swasta dan BPJS Kesehatan dalam artikel berikut ini.

Pengertian BPJS Kesehatan dan Asuransi Swasta

Sebelum mencari tahu terkait perbedaan asuransi kesehatan swasta dan BPJS Kesehatan, pahami dulu definisi keduanya. Berikut ini adalah penjelasan lengkapnya.

BPJS Kesehatan

BPJS Kesehatan (Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Kesehatan) adalah lembaga yang dikelola oleh pemerintah dan didasarkan pada prinsip asuransi sosial. Program ini bertujuan untuk memberikan jaminan kesehatan kepada seluruh warga negara Indonesia, terlepas dari status ekonomi dan pekerjaan. BPJS Kesehatan dirancang untuk memberikan akses yang merata terhadap pelayanan kesehatan bagi masyarakat Indonesia..

Keanggotaan BPJS Kesehatan bersifat wajib bagi seluruh Warga Negara Indonesia (WNI) sesuai dengan Undang-Undang No. 40 Tahun 2014. Peserta BPJS Kesehatan membayar iuran bulanan yang besarnya bergantung pada kelas layanan yang dipilih.

Asuransi Kesehatan Swasta

Seperti namanya, asuransi swasta ditawarkan oleh perusahaan seperti Sun Life Indonesia. Produk asuransi ini ditujukan untuk memberikan perlindungan kesehatan kepada pemegang polis dengan manfaat pertanggungan yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan individu. Asuransi kesehatan swasta biasanya menawarkan fleksibilitas dalam memilih jenis layanan, rumah sakit, dan manfaat tambahan yang tidak tersedia dalam BPJS Kesehatan.

Perbedaan BPJS Kesehatan dan Asuransi Kesehatan Swasta

Tidak hanya berbeda dari pihak menawarkannya, berikut ini ada perbedaan asuransi swasta dan BPJS Kesehatan.

Besaran Premi

Biaya premi adalah salah satu aspek yang membedakan BPJS Kesehatan dan asuransi kesehatan swasta.

● BPJS Kesehatan: Premi BPJS Kesehatan tergolong sangat terjangkau dibandingkan dengan asuransi swasta. Terdapat tiga kategori kelas layanan (Kelas I, II, dan III) yang masing-masing memiliki besaran premi yang berbeda. Berikut besarannya.

○ Kelas III: Rp35.000 per bulan.

○ Kelas II: Rp100.000 per bulan.

○ Kelas I: Rp150.000 per bulan.

● Asuransi Kesehatan Swasta: Premi asuransi kesehatan swasta umumnya lebih tinggi dibandingkan BPJS. Besarnya tergantung pada faktor usia, riwayat kesehatan, jenis polis, dan manfaat tambahan yang dipilih. Semakin luas manfaat pertanggungan maka preminya lebih mahal.

Limit Manfaat Pertanggungan

Salah satu keunggulan BPJS adalah tidak adanya batasan atau limit maksimal pada manfaat yang diberikan. Seluruh biaya pengobatan akan dibayarkan sepenuhnya. Tapi, sesuai dengan jenis penyakit yang dicover oleh BPJS.

Sebagian besar asuransi kesehatan swasta menetapkan batasan atau limit manfaat, tergantung pada jenis polis yang dipilih. Jadi, ketika biaya pengobatan Anda melampaui batas tersebut, harus menanggung sendiri sisanya.

Pilihan Rumah Sakit

Peserta BPJS Kesehatan hanya dapat berobat di rumah sakit yang bekerja sama dengan BPJS, dengan sistem rujukan berjenjang. Jadi, pilihan rumah sakit yang dapat dikunjungi sangat terbatas.

Sementara asuransi kesehatan swasta menawarkan banyak pilihan rekanan rumah sakit. Jadi, Anda bisa memilih rumah sakit sesuai kebutuhan dan preferensi tanpa harus mengikuti prosedur rujukan berjenjang seperti BPJS.

Proses Klaim

Proses klaim BPJS cenderung lebih rumit dan memakan waktu. Karena Anda harus melewati beberapa tahapan, termasuk kunjungan ke fasilitas kesehatan tingkat 1 (faskes 1) untuk mendapatkan rujukan. Antrian panjang dan keterbatasan rumah sakit mitra juga menjadi masalah yang dialami oleh pengguna BPJS Kesehatan.

Proses klaim asuransi swasta biasanya lebih cepat dan efisien. Anda bisa langsung mengunjungi rumah sakit pilihan terdekat perlu rujukan berjenjang. Hal ini tentu membantu mengurangi antrian dan memberikan kenyamanan lebih dalam proses penanganan.

Obat-Obatan yang Ditanggung

Untuk obat-obatan, BPJS hanya menanggung yang terdaftar dalam formularium nasional. Apabila obat yang dibutuhkan tidak ada dalam formulary, pasien harus menanggung biayanya sendiri.

Semenatra BPJS Kesehatan, cakupan pertanggungan biaya obat lebih luas dan fleksibel. Biasanya, asuransi swasta akan menanggung obat-obatan yang lebih spesifik dan tidak dicover oleh BPJS.

Mana yang Lebih Baik, Asuransi Swasta Atau BPJS Kesehatan?

BPJS Kesehatan menjadi program jaminan kesehatan wajib bagi WNI. Tapi, untuk mendapatkan perawatan medis Anda harus melewati beberapa tahapan rujukan lebih dulu. Jadi, jika Anda ingin mendapatkan cakupan lebih luas dan memilih rumah sakit mana saja sesuai kebutuhan asuransi swasta bisa menjadi pilihan terbaik.

Karena asuransi kesehatan swasta menawarkan proses klaim mudah, cepat, dan bisa mengunjungi berbagai RS tanpa rujukan. Selain itu, obat-obatan dan khusus dan perawatan spesialis juga ditanggung oleh asuransi swasta. Sehingga jika ditanya lebih baik mana, maka keduanya saling melengkapi dan bisa Anda tentukan sesuai kebutuhan.

Asuransi Kesehatan Sun Life Proteksi Klaim Mudah dan Rekanan Rumah Sakit Luas

Proteksi kesehatan menjadi hal penting yang harus Anda miliki. Karena risiko sakit bisa datang kapan saja. Sun Life Indonesia, bisa menjadi pilihan asuransi kesehatan terbaik untuk proteksi kesehatan dan finansial Anda dan keluarga. Selain karena manfaat pertanggungannya lengkap, jaringan rumah sakit juga luas.

Jadi, Anda bisa mengunjungi rumah sakit rekanan terdekat untuk mendapatkan perawatan medis tanpa perlu rujukan ke faskes 1 lebih dulu. Cukup dengan membawa card pemegang polis Asuransi Sun Life, Anda bisa langsung mendapatkan perawatan medis. Salah satu polis Asuransi Kesehatan dari Sun Life yaitu Sun Healthcare Solution juga memberikan bonus proteksi jiwa hingga Rp200 juta. Jadi, beli satu polis manfaatnya berlipat. Lihat informasi produknya sekarang!

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image