Menambah Pengalaman dengan Mengikuti Lomba
Lomba | 2024-11-01 19:46:06Surabaya - Siswa Palang Merah Remaja (PMR) MTs Alif Laam Miim mengikuti lomba Pasific di SMAN 16 Surabaya, Sabtu (19/10/2024). Beberapa lomba diantaranya Story Telling, Fun Game, Gerpal, dan Podcast Kesehatan Remaja.
Menurut Kak Roy Pembina PMR MTs Alif Laam Miim, persiapan sebelum lomba sudah dilakukan sekitar 3 minggu sebelumnya. Para siswa latihan materi-materi kesehatan, latihan presentasi, dan teknik bagaimana menyampaikan materi.
Atas usaha dan kerja keras yang dilakukan, mereka mendapatkan Apresiasi Tingkat 3. Prestasi yang didapatkan bisa menjadi pengalaman siswa agar ke depannya bisa lebih berkembang.
"Kita bisa belajar dan evaluasi untuk perkembangan kita, serta agar kita lebih semangat," ujar Kak Roy.
Tidak hanya itu, salah satu peserta juga mengungkapkan kesannya mengikuti lomba.
"Haru dan bahagia (ikut lomba), meskipun sedih juga melihat nilai," ujar Fatimah, salah satu peserta.
Walaupun merasa belum mendapatkan hasil terbaik, Fatimah meyakini bahwa lomba tersebut bisa dimanfaatkan sebagai langkah untuk meraih prestasi lebih di masa yang akan datang.
"Mendapat pengalaman baru. Bisa kok (lebih berkembang)," tambahnya.
Penulis: Vania Callysta Jasmine
Disclaimer
Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.