Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Luita Yusniawati

Pelatihan Drilling dan Workover untuk Mahasiswa Indonesia

Info Terkini | 2022-02-15 09:45:52

Dalam rangka transfer knowledge, Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia Minyak dan Bumi (PPSDM Migas) memberikan pelatihan bidang teknologi pemboran dan perawatan sumur migas yaitu pelatihan Drilling and Workover yang dibuka secara resmi pada Senin (14/02/22).

Pada pelatihan ini mahasiswa dididik tentang materi bidang migas pada kegiatan hulu migas untuk meningkatkan pengetahuan dan kompetensi para mahasiswanya untuk mempersiapkan tenaga ahli di bidang perminyakan.

Suratijo, pemimpin pelatihan ini menjelaskan bahwa pelatihan yang diadakan selama empat hari ini merupakan Batch 1 karena ke depan akan ada lagi Batch selanjutnya yang akan mengikuti pelatihan di PPSDM Migas.

“Pada Batch 1 ini mahasiswa akan mendapatkan pelatihan Pemboran untuk level Operator Menara Bor dan Perawatan Sumur dengan level Operator Menara Perawatan dimulai pada tanggal 14 sampai dengan 17 Februari 2022. Materi disampaikan oleh pengajar dari PPSDM Migas yang telah berpengalaman baik secara teori dan praktek di PPSDM Migas,” ungkapnya ketika dihubungi setelah mengakhiri kelas pada Senin (14/02/22).

Ia juga menambahkan bahwa setelah pelatihan ini diharapkan peserta mampu memahami dan menguasai aspek – aspek pemboran minyak dan gas bumi.

“Selama pelatihan, mahasiswa secara intensif memperoleh materi untuk Memahami Bidang Operasi Perawatan Sumur yang bertujuan untuk mempertahankan serta menaikkan produksi migas yang meliputi perencanaan kegiatan perawatan sumur, penyiapan unit perawatan sumur, melakukan killing well, perawatan sumur dan penanganan masalah perawatan sumur, mengendalikan dan mengawasi kegiatan perawatan sumur serta evaluasi hasil perawatan sumur,” tambahnya menutup diskusi pada hari itu.

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Berita Terkait

Terpopuler di

 

Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image