Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Maghfira

Permasalahan Jerawat dan Sebab-sebabnya

Gaya Hidup | Thursday, 04 Jan 2024, 10:46 WIB

Sebagaimana diketahui bahwa jerawat muncul setelah usia baligh, ia merupakan kondisi atau fenomena yang menyertai proses pematangan. Jerawat adalah salah satu musuh terbesar para ciwi-ciwi (wanita). Jerawat ini berbentuk hanya benjolan kecil, namun membuat para penerimanya menjadi resah. Ia muncul di wajah, kening pipi dan dagu, bahkan bisa sampai ke dada, punggung dan pundak. Jerawat-jerawat ini muncul pada usia, sebagaimana sebuah fenomena psikologis yang dihasilkan dari keluarnya hormon-hormon kelenjar dan berubahnya pembentukan hormon pada seseorang, karena pada masa remaja keseimbangan hormon menjadi sangat sensitif dan bersamaan dengan bertambah sedikitnya jumlah hormon. Bersamaan dengan bertambahnya jumlah hormon-hormon ini, maka kelenjar-kelenjar minyak akan berpengaruh pada kulit dan bertambah aktif serta semakin bertambah produksi minyaknya.

Pada dasarnya kelenjar minyak itu bekerja pada bagian kulit yang berbeda-beda dengan antara satu bagian dengan bagian yang lainnya. Fungsinya adalah menutup lapisan kulit dan rambut dengan lapisan tipis dari minyak yang dihasilkan, semua itu untuk menjaga kesegara kulit dan kemilau rambut serta menguatkannya. Produksi minyak yang dihasilkan oleh kelenjar-kelenjartersebut adalah campuran dari fatty acid (asam lemak) dan unction waxy (minyak lilin). Campuran ini berbeda-beda berdasarkan usia, mulai dari usia nol (0) sampai dengan usia matang secara seksual sampai sesudahnya. Dan bertambahnya hormon ketika masa remaja atau dewasa ini menambah reproduksi minyak dari kelenjar-kelenjar minyak. Tambahan ini berfungsiuntuk menutup lubang kelenjar minyak dan jadilah jerawat yang terdiri dari sel-sel kulit kering dengan sedikitnya minyak kering pada wajah juga, maka prosukdi kelenjar minyak menjadi kotor sebagai akibat dari penutupan ini, lalu terbentuklah bintik-bintik dan muncul lah si kecil (jerawat). Melansir dari Liputan 6, adapun beberapa jenis bakteri yang menjadi penyebab tumbuhnya jerawat adalah bakteri cutibacterium acnes, yang membentuk jerawat-jerawat kecil merah dan bintik bernanah. Pada kondisi yang sangat parah akan menimbulkan keadaan yang bertambah berat, bintik-bintik dan jerawat-jerawat kecil itu biasa berubah menjadi bisul-bisul dan para jerawat.

Jenis-jenis Jerawat

Sebelumnya, jenis-jenis jerawat tergantung pada jenis dan kadar penderitannya.

1. Jenis titik (flecks) atau biasa dikenal dengan komedo putih (whiteheads). Awal terjadinya karena adanya sumbatan-sumbatan minyak. Dikutip dari Hallosehat salah satu penyebab bentuk jerawat ini muncul adalah perubahan hormon. Pada masa-masa tertentu, yakni masa pubertas dan haid, jumlah sebum atau minyak diproduksi pori-pori akan meningkat. Alhasil, pori-pori pun tersumbat dan memicu komedo putih.

2. Jenis jerawat kecil (jerawat pasir) atau biasa disebut beruntusan. Jerawat kecil-kecil ini banyak terdapat di daerah kening.

3. Pustula (bintik-bintik). Jerawat ini adalah jenis komeda yang meradang. Bintik-bintik kecil juga bisa besar ini disebabkan oleh bakteri dan ada nanah di dalamnya.

4. Papula atau jenis Tuber (akar ubi). Berbeda dengan puspula, jerawat ini adalah sejenis jerawat kecil yang menahun serta meradang.

5. Jerawat batu. Jerawat ini adalah kelenjar-kelenjar minyak yang membesar dan dipenuhi dengan zat bentukannya serta berisi nanah pula.

6. Nodul. Jerawat ini adalah suatu kondisi yang serius, karena jerawat ini timbul akibat peradangan yang menembus hingga ke lapisan kulit paling dalam. Jerawat ini berbentuk bekas luka berlubang dan menonjol di atas permukaan kulit.

Penyebab-penyebab Jerawat

Ada banyak penyebab timbulnya jerawat, bermacam-macam dan saling melengkapi, diantaranya adalah:

1. Hormon-hormon, seperti yang sudah dijelaskan diatas.

2. Kekurangan vitamin A, terutama pada orang yang mempunyai kulit kering

Tumbuhnya jerawat juga dipengaruhi beberapa faktor, di antaranya:

· Keturunan; faktor gen juga mempengaruhi penyebab timbulnya jerawat

· Makanan; sebagian besar dari makanan berminyak dan mengandung zat tepung, sebagian makanan seperti jamur dan kacang-kacangan menambah kemungkinan tumbuhnya jerawat.

· Lalai menjaga kebersihan diri juga sangat berdampak pada munculnya jerawat. Tidak terkena matahari dan udara segar yang cukup juga berdampak.

Pencegahan dan Penyembuhan Jerawat

Sebagian obat-obatan yang mengandung hormon dapat menjadi solusi dan adapula obat-obatan penenang syaraf dan merangsang kelenjar-kelenjar minyak yang dapat kita sebut sebagai sabun pencuci muka, begitu juga obata –obatan yang engandung yodium (iodine). Ketika para wanita sangat memperhatikan pemakaian make-up, dan menghindari pemakaian sabun serta air untuk membersihkan wajah yang menjadi sebab tertutupnyakelenjar-kelenjar minyak, maka tumbuhlah jerawat.

Selain tersumbatnya poti-pori wajah dan minyak wajah, infeksi juga menjadi salah satu faktor. Adanya infeksi nanah- nanah di tubuh, seperti inveksi pada pelvis ginjal, beberapa penyakit ginjal dan gigi, sinusitis dan kanker pada leher rahim, membantu pertumbuhan jerawat.

Dalam penyembuhan serta pengobatan pada jerawat yakni;

a) Diharuskan membasuh wajah dengan air hangat dan sabun beberapa kali setiap hari dan membasuh seluruh tubuh satu kali sehari serta memperhatikan kebersihan secara umum.

b) Mengobati berbagai macam penyakit yang ada hubungannya dengan jerawat seperti anemia, infeksi- infeksi, adanya pusat nanah, sembelit, sukar mecerna, gangguan pada kelenjar- kelenjar dan hormon.

c) Memperhatikan komposisi kecantikan berupa sabun atau skincare, kualitas makanan dan obat-obatan yang dimakan.

d) Menggunakan sunscreen. Namun dalam beberapa kondisi sinar UV (ultra violet) juga dapat digunakan untuk mengobati.

e) Terdapat beberapa cairan pembersih dan obat salep yang dibuat untuk mengobati jerawat, seperti komposisi belerang dan sulfur atau yang mengandung acid sichlik, tetapi dianjurkan untuk tidak menggunakan komposisi yang lainnya kecuali di bawah pengawasan dokter.

f) Vitamin A dan B complex berguna untuk mengobati jerawat.

g) Komposisi tetracilin dalam jumlah kecil untuk waktu yang lama (sebanyak satu kapsul sehari selama tiga bulan), juga dapat membantu pengobatan jerawat, terlebih lagi ketika mikroba sampai akar- akar rambut dan kelenjar- kelenjar minyak.

Hal-hal yang Harus Diperhatikan

Adapun hal-hal yang harus diperhatikan adalah sebagai berikut;

· Sebagian orang menggunakan beberapa komposisi yang mengandung hormon kewanitaan untuk mengobati jerawat pada para remaja putri atau bahkan orang dewasa. Tetapi menggunakan hormon- hormon kewanitaan untuk mengobati laki-laki dapat menimbulkan bahaya yang besar bagi para laki-laki, karena ia dapat memunculkan sifat- sifat kewanitaan pada laki-laki.

· Membasuh wajah dengan air daan sabun tidak cukup untuk mengobati jerawat pada para remaja, karena itu hanya akan menghilangkan minyak- minyak yang ada di permukaan kulit saja tanpa memberikan pengaruh pada minyak- minyak yang ada di dalam akar-akar rambut dan kelejar-kelenjar otot. Harus ada eseimbangan antara membasuh wajah dengan air sabun dengan berhati- hati dalam menggunakan berbagai jenis sabunyang berlawanan dengan bakteri. Karena bahan- bahan ini dapat membantu bertambahnya jerawat dan pembentukan komeda.

Itu tandanya, produk yang kamu gunakan tidak cocok dengan kamu ya!

· Sebagian orang meyakini, bahwa bintik- bintik jerawat dan jerawat-jerawat batu dapat dihilangkan dengan cara menekannya dengan jari-jari, namun nyatanya tidak. Ini dikhawatirkan dapat menimbulkan kerusakan yang fatal bagi kulit, karena pengaruh jari-jari dan kuku serta dapat merusak pigmen kulit wajah.

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Berita Terkait

 

Tulisan Terpilih


Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image