Penggunaan Media Gambar Untuk Meningkatkan Prestasi Belajar Siswa
Pendidikan dan Literasi | 2023-12-23 16:21:31Pendahuluan
Penyelenggaraan Pendidikan harus disesuaikan dengan kebutuhan dan minat siswa agar mereka mempelajari sesuatu yang menarik minat mereka. Oleh karena itu, sistem pendidikan dewasa ini memusatkan tujuan dan proses pendidikan pada faktor anak dan dapat menunjang kebebasan minat dan kebutuhan. Melalui Media Gambar Artikel ini akan membahas bagaimana media pembelajaran ini dapat meningkatkan Prestasi Belajar Siswa
Latar Belakang
Penggunaan media dalam mempersiapkan media, guru harus mampu memilih media yang tepat agar sesuai dengan materi, metode, tujuan dan alat evaluasi. Dengan media yang selektif, situasi belajar menjadi kondusif sehingga siswa dapat aktif dalam pembelajaran. Faktor keaktifan siswa sebagai subyek belajar sangat menentukan, terutama yang mengarah pada pengembangan potensi pribadi siswa sebagai subyek belajar.
Hal ini yang membuat peranan guru bukan hanya sebagai pengajar tetapi juga sebagai pembimbing dan sekaligus sebagai administrator. Pribadi guru sebagai satu kesatuan turut menentukan hasil pembelajaran yang diberikan. Oleh sebab itu, komponen situasi mengajar, metode penyampaian yang tepat dan media yang digunakan turut menentukan hasil pembelajaran. Dengan demikian dapat ditarik kesimpulan, bahwa pembelajaran akan berhasil bila mempertimbangkan banyak komponen mengajar yang saling kait mengkait satu sama lain.
Pembahasan
Gambar merupakan media yang mempunyai peranan penting untuk memperjelas pengertian. Dengan gambar dapat dihindarkan adanya salah pengertian antara apa yang di maksud oleh guru dengan apa yang yang ditangkap oleh siswa. Dengan gambar guru tidak usah banyak menerangkan sesuatu dengan kata-kata, sehingga akan menghemat waktu dan tenaga dari guru dan bagi murid tidak usah menafsirkan kata-kata yang tidak dipahami.
Peran Media Gambar
Gambar lebih realistis menunjukkan pokok masalah dibandingkan dengan media verbal semata, Gambar dapat mengatasi batasan ruang dan waktu. Tidak semua benda, obyek atau peristiwa dapat dibawa ke kelas, dan tidak selalu bisa anak-anak dibawa ke obyek/ peristiwa tersebut, Media gambar/foto dapat mengatasi keterbatasan pengamatan kita serta dapat memperjelas suatu masalah dalam bidang apa saja dan untuk tingkat usia berapa saja, sehingga dapat mencegah atau membetulkan kesalahpahaman.
Manfaat Media Gambar
1. Megatasi perbedaan pengalaman pribadi peserta didik, misalnya kaset, video rekaman kehidupan di laut sangat diperlukan oleh anak yang tinggal didaerah pegunungan.
2. Mengatasi batas ruang dan kelas. Misalnya gambar tokoh pahlawan yang dipajang diruang kelas.
3. Mengatasi kebatasan kemampuan indera.
4. Mengatasi peristiwa alam. Misalnya rekaman peristiwa letusan gunung berapi untuk menerangkan gejala alam.
5. Menyederhanakan kompleksitas materi.
6. Memungkinkan siswa mengadakan kontak langsung dengan masyarakat atau alam sekitar.
Strategi Penggunaan Media Gambar
Penggunaan Media Gambar sebagai alat bantu pembelajaran. Guru harus menyediakan gambar sesuai tema yang sedang di pelajari.
Kesimpulan
Gambar merupakan suatu media yang mempunyai peranan penting untuk memperjelas pengertian. Dengan gambar dapat dihindarkan adanya salah pengertian antara apa yang di maksud oleh guru dengan apa yang yang ditangkap oleh siswa. Dengan gambar guru tidak usah banyak menerangkan sesuatu dengan kata-kata, sehingga akan menghemat waktu dan tenaga dari guru dan bagi murid tidak usah menafsirkan kata-kata yang tidak dipahami. Di samping itu pemakaian gambar dapat menimbulkan daya tarik murid, suatu azas mengajar yang perlu kita perhatikan, sehingga dengan demikian anak lebih senang belajar dan akan memberikan hasil belajar yang baik.
Daftar Pustaka
Achsin, 1984, Media Pendidikan Dalam Kegiatan Belajar-Mengajar. IKIP, Ujung Pandang.
Dahlia S. 2012. Penelitian Tindakan Kelas. Palu: Edukasi Mitra Grafika Darmadi.2010. Belajar dan Pembelajaran. Jakarta: Bumi Aksara.
Fahrida Estiningrum, 2005. Media Pembelajaran. Jakarta : Universitas Terbuka Hamalik, 1980.Media Pendidikan. Bandung: Alumni
Rudi Susilana dan Cepi Riyana, 2008. Pendidikan Seni Rupa, bandung : Rineka Cipta.
Sadiman, Arif. S. 2003. Media Pendidikan, Pengertian, Pengembangan dan Pemanfaatannya. Jakarta: Raja Grafindo Persada.
Wiyono B.B.2009. Teori Hasil Belajar. Jakarta: Grame
Disclaimer
Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.