Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Spentigda Insight

38 Siswa SMPN 3 Sidoarjo Nobar Film Tegar di Cinepolis

Pendidikan dan Literasi | 2023-12-02 00:06:44
Para siswa Spentigda beserta guru pendamping saat pose di depan layar bioskop (Istimewa/SpentigdaNews)

SpentigdaNews – 38 siswa SMP Negeri 3 Sidoarjo (Spentigda) mengikuti kegiatan nonton bareng (nobar) film “Tegar” di Cinepolis, Lippo Plaza, Sidoarjo, Kamis (23/11/23).

Film inspiratif "Tegar" ditonton berbarengan oleh para siswa yang tergabung dalam kepengurusan OSIS SMPN 3 Sidoarjo serta tim Jurnalistik Spentigda. Sebanyak 35 anggota OSIS dan 3 jurnalis Spentigda mengikuti kegiatan nobar yang dimulai pada pukul 09.30 tersebut. Mereka didampingi dua guru, yakni Rosa Wijayanti SPd dan Novia Anggraeni SPd.

Usai menonton film dengan durasi pemutaran hampir dua jam tersebut, Rosa Wijayanti SPd menyampaikan, pesan dalam film tersebut terkait dengan pentingnya mengakui hak anak-anak yang memiliki kebutuhan khusus. “Karena mereka juga memiliki kelebihan yang istimewa,” tuturnya.

Lain lagi yang disampaikan Zefanya Yorentiar, pengurus OSIS dari kelas 8A. Menurut Zefa, panggilannya, ada pesan moral dari film tersebut agar kita harus mensyukuri keadaan yang ada. “Kita harus saling membantu, dan juga tidak boleh menilai seperti istilah 'don't judge the book by the cover.' Kita tidak boleh melihat dari tampangnya saja, kita harus melihat ke dalamnya juga gimana," ujarnya.

Sementara Amalia Habibah, pengurus OSIS Spentigda lainnya mengaku ada perasaan sedih usai menonton film “Tegar”. "Setelah nonton filmnya, rasanya sedih terus. Jadi bisa lebih bersyukur atas apa yang kita punya. Kita harus menghargai orang-orang yang berkebutuhan khusus atau istimewa, karena mudah bagi kita bukan berarti mudah juga buat mereka,” ucapnya filosofis.

Lomba Reportase

Gelaran Nobar film “Tegar” juga diisi dengan Lomba Reportase. Para pengurus OSIS Spentigda dan tim Jurnalistik turut serta dalam lomba ini. Ada lima tim perwakilan Spentigda yang meramaikan lomba tersebut.

Ketua OSIS Spentigda Kayla Sahara mengatakan, lomba reportase diikuti lima tim dengan masing-masing tim beranggotakan 2-3 orang. “Hal ini menunjukkan semangat kreativitas dan keaktifan siswa dalam mengembangkan keterampilan jurnalistik mereka,” jelas Kayla. (*)

Penulis Ermadel Helga. Editor Darul Setiawan.

38 siswa Spentigda saat mengikuti kegiatan nobar film "Tegar" di Cinepolis Lippo Plaza (Istimewa/SpentigdaNews)

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image