Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Ruang Dakwah Medis Indonesia

Model Pembelajaran Project Based Learning untuk Meningkatkan Hasil Belajar dan Kreativitas

Edukasi | Friday, 10 Nov 2023, 11:11 WIB

Dalam rangka meningkatkan hasil belajar dan kreativitas peserta didik diperlukan pemilihan model pembelajaran yang tepat untuk diaplikasikan didalam kelas. Pemilihan jenis model pembelajaran yang kurang tepat bisa mengakibatkan masalah yang terjadi didalam kelas seperti : Murid kurang memahami apa yang sudah diajarkan oleh Gurunya, murid menjadi lebih pasif didalam pembelajaran, murid menjadi mudah mengantuk dan daya tangkap murid yang menurun. Apabila hal ini apabila dibiarkan akan mengakibatkan penurunan prestasi belajar bagi siswa.

Jurnal Penerapan Based Learning Yang Sudah Terbit dari Dosen Prima Trisna Aji dan Elinda Rizkasari/Foto : Dokpri

Jenis model pembelajaran terbagi menjadi beberapa jenis antara lain : Discovery learning, Pembelajaran berbasis proyek, Pembelajaran berbasis proyek, Belajar berdasarkan pengalaman sendiri (Self Directed Learning/SDL), Pembelajaran kontekstual (melakukan), Bermain peran dan simulasi, Pembelajaran kooperatif, Pembelajaran kolaboratif dan Pembelajaran Project Based Learning. Salah satu jenis pembelajaran yang akan kita coba adalah dengan pembelajaran Project Based Learning.

Pembelajaran Project Based learning merupakan sebuah pendekatan dalam pembelajaran yang memberikan kesempatan bagi siswa untuk memperdalam pengetahuan baik pengetahuan knowledge sekaligus mengembangkan kemampuan diri sendiri melalui kegiatan yang bertujuan memecahkan problem solving dan investigasi. Peneliti Brandon Goodman dan J. Stiver mendefinisikan Project Based Learning sebagai sebuah pendekatan pengajaran yang dibangun di atas kegiatan pembelajaran dan tugas nyata yang memberikan tantangan bagi peserta didik yang terkait dengan kehidupan sehari-hari untuk dipecahkan secara berkelompok. Dengan adanya tantangan ini maka siswa akan terpacu untuk bisa memcahkan masalah tersebut.

Atas dasar masalah diatas Dosen Pendidikan Dasar Universitas Slamet Riyadi Surakarta yaitu Elinda Rizkasari dan Ifa Hanifah beserta Dosen Spesialis Medikal Bedah Universitas Muhammadiyah Purwokerto “Prima Trisna Aji” melakukan penelitian dengan judul “Penerapan Model Pembelajaran Project Based Learning untuk Meningkatkan Hasil Belajar dan Kreativitas Peserta Didik”. Penelitian multidiplin dilakukan untuk mengetahui keefektifan Model Pembelajaran Project Based Learning pada peserta didik.

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan hasil belajar dan kreativitas peserta didik dengan menerapkan model Project Based Learning. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan penelitian tindakan kelas yang dibagi menjadi dua siklus, data diperoleh dari model observasi, tes, dan studi dokumen. Teknik analisis data yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif dan kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan model pembelajaran Project Based Learning efektif dalam meningkatkan hasil belajar dan kreativitas siswa sekolah dasar.

Dosen Spesialis Medikal Bedah Prima Trisna Aji menyampaikan bahwa dengan dilakukan penelitian yang teruys menerus serta terbaru akan ditemukan keterbaruan penelitian, dimana kita akan mengetahui jenis metode pembelajaran apa yang paling efektif bisa diterapkan oleh siswa. Dengan demikian maka kita akan bisa meningkatkan hasil belajar dan kreativitas siswa sehingga bisa meningkatkan prestasi belajar pada anak didik kita Ucap Prima kepada media online. *Red

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Berita Terkait

 

Tulisan Terpilih


Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image