Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Humas Rutan Mamuju

Deteksi Dini Penyebaran TBC di Rutan Mamuju

Eduaksi | Wednesday, 01 Nov 2023, 16:17 WIB

Mamuju, INFO_PAS - Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Mamuju melaksanakan Skrining Gejala dan Intervensi Rontgen Dada Tuberclosis (TBC) secara aktif bertempat di Ruang Posbankum (01/11).

Pelaksanaan Rontgen Dada Warga Binaan

Kegiatan ini merupakan program antara Kementerian Hukum dan Hak Azasi Manusia Republik Indonesia dan Kementerian Kesehatan Republik Indonesia bersama PT. Tirta Medical Centre selaku vendor penyelenggara. Adapun tujuan dari kegiatan untuk menemukan kasus TBC aktif dengan metode Skrining dan Intervensi Rontgen Dada di 374 Lapas, Rutan dan LPKA pada 33 Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM

Sebanyak 229 Warga Binaan mengikuti skrining dan rontgen dada yang dilaksanakan selama dua hari dan dibagi dalam dua gelombang.

Pemeriksaan dimulai dengan skrining yang dilakukan oleh Tim Perawat Rutan Mamuju kepada Warga Binaan dan selanjutnya dilakukan Rontgen Dada oleh PT. Tirta Medical Center dan dilakukan pembacaan hasil Rontgen Dada oleh dokter.

Perwakilan PT. Tirta Medical Centre , Nur Indah, A. Md. Kep, mengatakan kegiatan ini dilaksanakan selama dua hari dan khusus di Sulawesi Barat ada empat UPT Pemasyarakatan dilakukan skrining dan rontgen dada termasuk Rutan Kelas IIB Mamuju.

"Jika hasil rontgen nilainya diatas 40 dinyatakan suspect TB lalu melakukan tes dahak oleh pihak Puskesmas dalam hal ini Puskesmas Binanga," tutur Nur Indah.

Kepala Subseksie Pelayanan Tahanan, Baskoro Asri Nurmahdi, A. Md P, S.H, mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan deteksi dini dalam penyebaran TBC di Rutan Mamuju.

"Tidak lupa mengucapkan terima kasih dan penghargaan setinggi tingginya kepada PT. Tirta Medical Centre, Puskesmas Binanga serta Divisi Pemasyarakatan Kanwil Kemenkumham Sulbar terkait bantuan tenaga kesehatan pada Skrining Gejala, Rontgen dan pelaksanaan TCM. Untuk kegiatan pada hari ini sebanyak 202 (dua ratus dua) Warga Binaan telah dilakukan screening dan rontgen dada," ungkap Baskoro.

Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Sulbar Bapak Marasidin dan Kepala Divisi Pemasyarkatan Bapak Robianto mendukung pencegahan penyebaran TBC di Rutan Kelas IIB Mamuju. (IS)

@Kumham_Sulbar @NewsKemenkumham #KanwilSulbar #KumhamSulbar #Yasonna #Marasidin #Pemasyarakatan #ditjenpas #rutanmamujutoday

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Berita Terkait

 

Tulisan Terpilih


Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image