Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Bola Patrick

Ferran Torres ke Barcelona, Pep Guardiola: Silakan Pergi!

Olahraga | Wednesday, 29 Dec 2021, 11:26 WIB
Ferran Torres bergabung dengan Barcelona dari Manchester City dan Pep Guardiola sudah menyilakan pergi sejak lama.

Ferran Torres resmi bergabung dengan Barcelona setelah diizinkan Manchester City. Pelatih Manchester City Pep Guardiola mengatakan Ferran Torres bisa pergi dari Manchester City dan apalagi berlabuh di Barcelona.

Pep Guardiola menegaskan dirinya tidak akan menghalangi setiap pemain yang ingin meninggalkan Manchester City, termasuk Ferran Torres. "Silakan pergi jika ingin hengkang dari klub (Manchester City)," kata Pep Guardiola seperti dikutip BBC, Selasa (28 Desember 2021).

Pep Guardiola sudah berbicara dengan Ferran Torres perihal pintu terbukanya untuk pergi dari Manchester City. Apalagi, Ferran Torres merasa jam bermainnya di City sangat kecil sementara dia memiliki target lain yang dibidik.

Ferran Torres telah menyelesaikan transfernya dari Manchester City ke Barcelona dalam kesepakatan senilai €55 juta dengan jumlah nominal tambahan.

Ferran Torres, penyerang Spanyol itu, telah menandatangani kontrak lima tahun di Camp Nou Barcelona. Biaya keseluruhan bisa naik menjadi €65 juta tergantung pada prestasi pemain.

Pemain berusia 21 tahun itu tidak tampil untuk Manchester City sejak akhir September setelah mengalami cedera kaki dalam tugas internasional tetapi sekarang sudah fit lagi.

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Berita Terkait

 

Tulisan Terpilih


Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image