Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Ibnu Masri

Isyarat 4 Jari Erdogan Saat Menangkan Pilpres Turki, Apa Maknanya?

Politik | Sunday, 04 Jun 2023, 07:34 WIB
Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan. Erdogan berhasil memenangkan pemilihan umum presiden Turki.

Recep Tayyip Erdogan telah resmi memenangkan Pilpres Turki putaran kedua, sehingga terpilih sebagai presiden Turki untuk ketiga kalinya. Erdogan mengalahkan pemimpin oposisi Kemal Kilicdaroglu pada pemungutan suara putaran kedua pada Ahad (28/5/2023). Dengan 99,43 persen suara telah dihitung, hasil pemungutan suara awal yang diumumkan oleh Dewan Pemilu Turki (YSK) menunjukkan Erdogan menang 52,14 persen sementara lawannya hanya 47,86 persen, seperti dilansir Republika.co.id, Senin (29/5/2023).

Ada yang menarik disetiap Erdogan tampil di publik, disamping ia kerap ditemani oleh sang istri tercinta, Aminah, ia selalu mengisyaratkan empat jari saat melambaikan tangan dari atas podium. Sebenarnya apa makna dari empat jari tersebut?

Beberapa referensi menyebutkan, simbol empat jari erat kaitannya dengan kebijakan politik Erdogan dalam menyikapi kudeta militer yang terjadi di Mesir pada tahun 2013 lalu. Kudeta tersebut telah menggulingkan presiden Mesir yang sah, Muhammad Mursi. Erdogan sendiri disebut-sebut memiliki kesamaan ideologis dengan Muhammad Mursi yang sama-sama lahir dari rahim kelompok Al Ikhwan Al Muslimun.

Kaitannya dengan isyarat empat jari, mengingatkan kepada lokasi peristiwa berdarah di kawasan Rabiah Al-Adawiyah, tempat unjuk rasa pendukung Presiden Mesir berlangsung, yang memprotes militer atas kudetanya terhadap Presiden Muhamad Mursi. Dikenal sebagai peristiwa berdarah, karena pada Rabu, 14 Agustus 2013 lalu, militer melakukan tindakan brutal terhadap para pendukung Mursi yang berdemo di Rabiah.

Demo damai yang berlangsung selama berminggu-minggu hingga mendirikan tenda itu, dibubarkan secara paksa dengan rentetan senjata, hingga menyebabkan 800 orang tewas. Bahkan sumber dari Al-Ikhwan Al-Muslimun menyebutkan, korban tewas dalam peristiwa berdarah itu tak kurang dari 22.000 orang.

Nama lokasi kejadian inilah, yakni Rabiah yang menjadi simbol protes masyarakat, dengan cara mengangkat isyarat empat jari. Mengapa empat jari? Karena disesuaikan dengan nama Rabiah itu sendiri yang berarti angka empat.

Erdogan Menjawab Makna Simbol 4 Jari Ala Dirinya

Dalam rekaman video orasi Erdogan, yang diupload channel arab-turkey.com.tr di Youtube, rilis 2 April 2018 lalu, Erdogan dengan gamblang menjelaskan makna empat jari versinya. Menurut Erdogan, isyarat empat jari itu memberikan pesan akan empat hal, pertama, umat yang satu, bendera yang satu, tanah air yang satu dan negara yang satu. Semunya bernafaskan nasionalisme Turki.

Setidaknya hal ini membuat lega rezim kudeta di Mesir yang berkuasa saat ini, bisa jadi hal ini mendukung terwujudnya rekonsiliasi kedua negara yang sebelumnya membeku sejak peristiwa Rabiah. Saat itu pemerintah Turki menarik Dubes nya di Mesir terkait penggulingan Mursi yang berbuntut kepada pembantaian.

Sumber: Republika, Tempo, Arabi21

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Berita Terkait

 

Tulisan Terpilih


Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image