Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Firda Ramadhiah

Layanan Sahabat Yatim Indonesia Cermat Mengayomi Sahabat Yatim

Eduaksi | Tuesday, 14 Mar 2023, 10:30 WIB

BOGOR (09/03/2023) - Sahabat Yatim merupakan lembaga sosial yang resmi ditetapkan menjadi Lembaga Amil Zakat Nasional (LAZNAS) pada 30 Desember 2020. Bergerak dalam bidang pengasuhan dan pemberdayaan anak – anak yatim dan dhuafa.Berdiri sejak 1 september 2009, Sahabat Yatim mengawal mereka menuju masa depan yang lebih gemilang ditengah kesulitan dan ketidakberdayaan karena kehilangan orang tua dan himpitan kemiskinan.

Mempunyai visi menjadi Lembaga Amil Zakat Kebanggaan Indonesia serta memiliki lima misi dalam menjalankan programnya, yaitu membentuk insan Sahabat Yatim yang professional, mewujudkan kemandirian dan kesejahteraan, mewujudkan sarana dan prasarana yang efektif dan efisien, menciptakan hubungan kerja yang harmonis, dan yang paling utama menjadikan Sahabat Yatim sebagai mitra strategis utama Lembaga pemerintah, non pemerintah.

Sahabat Yatim sangat aktif dalam mengayomi para anak yatim, memiliki banyak program unggulan seperti Yatim Center, Pendidikan, Kesehatan, Ekonomi, Sosial, dan tentunya Dakwah.

“Kita mempunyai program celengan sedekah seribu sehari, jadi memudahkan donator untuk bersedekah.” Ucap Iis salah satu pengurus Kantor Layanan Sahabat Yatim, ia juga memaparkan bahwa jelang bulan Ramadhan ini, mereka mempunyai program seperti belanja yatim, dan tunjangan anak sholeh. “Alhamdulillah program kita banyak ya, kita punya program rumah tahfidz dan ada pesantren tahfidz juga” tambah Iis.

Sahabat Yatim melakukan identifikasi dan melakukan proses seleksi dalam memberikan bantuan kepada yatim piatu. “Syarat untuk anak yatim dan dhuafa kita akan minta surat kematian, surat kartu keluarga, dan KTP wali nya dan kita melakukan survey juga untuk memastikan apakah anak ini layak diberikan bantuan atau tidak” ungkap Iis. Iis juga menambahkan jika tidak melakukan survey, khawatir ada anak yatim yang sebenarnya masih mampu.

Sahabat Yatim mengukur keberhasilannya dalam membantu anak yatim, yaitu dengan tamatnya anak yatim bersekolah sampai SMK. Yayasan ini ingin para anak yatim memiliki ijazah jadi mereka nantinya bisa bekerja, bahkan Iis mengungkapkan kalau banyak juga anak yatim Ketika lulus SMK mereka mendapatkan beasiswa untuk melanjutkan kuliahnya. “Ada juga alumni yang suka berkunjung kesini dan ia suka berinfak dan bersedekah juga” ungkap Iis.

Dalam wawancara dengan Iis, ia mengatakan bahwa dalam menjalankan program layanan Sahabat Yatim terdapat hambatan juga, yaitu dalam hal donator contohnya. Iis mengatakan kadang banyak yang berdonatur namun kadang hanya sedikit yang berdonatur, tapi hal tersebut dapat diatasi, karena Iis mengatakan Sahabat Yatim memiliki 24 asrama diseluruh Indonesia, jadi Ketika salah satu asrama sepi bisa dibantu oleh asrama lainnya. “Karena tempat kita masih sewa ya, jadi kita perlu bantuan dari asrama-asrama lain” ujar Iis. Hingga saat ini Sahabat Yatim telah mewujudkan 24 asrama yang menampung ribuan anak yatim dan dhuafa. adapun lokasi asrama asuh Sahabat Yatim tersebar di 12 kota di Indonesia, diantaranya yaitu di Tangerang, Bogor, Bekasi, Balikpapan, Samarinda, Banjarbaru, dan Surabaya.

Yayasan Sahabat Yatim tidak melakukan Kerjasama dengan Lembaga atau organisasi lain, Sahabat Yatim mengklaim bahwa Yayasan mereka adalah Yayasan mandiri. Sahabat Yatim memiliki cara dalam mengelola dan memanfaatkan dana dari para donatur, mereka tidak hanya menyalurkan dana kepada anak yatim saja. Program yang dimiliki Sahabat Yatim itu banyak, jadi mereka juga menyalurkan dana tersebut kepada orang-orang yang terkena bencana, dan mereka juga menyalurkan dana tersebut untuk para pedagang dalam membantu usaha dagangnya.

“Untuk para donator yang ingin berdonasi bisa langsung datang ke kantor layanan, dan bisa juga melalui transfer bank” jelas Iis. Iis juga menjelaskan ketika para donator itu berdonasi, donatur tersebut bisa memilih kira-kira akadnya untuk sedekah atau zakat.

Sahabat yatim juga mempunyai program Kesehatan yang dilakukan oleh Sahabat Yatim yang berfokus memberikan Pelayanan kesehatan untuk anak Yatim dan Dhuafa yang membutuhkan pelayanan kesehatan tetapi terkendala terhadap biaya kesehatan yang mahal. Program Kesehatan itu diantaranya Klinik Sahabat, Ambulance Siaga, Sahabat Khitan, Sahabat Sehat, Tebar Gizi, dan Makan Berkah. Dalam hal program dakwah, ada yang namanyaa BBM kepanjangan dari Bersih-Bersih Mesjid, dan IMQ kepanjangan dari Indonesia Menghafal Al-Quran. Tidak lupa pada program Ekonomi yang dilakukan Sahabat Yatim, yaitu GPS atau kepanjangan dari Gerai Produktif Sahabat, dimana mereka memberikan bantuan kepada sahabat-sahabat yang membutuhkan. Dalam beberapa kali Sahabat Yatim negadakan acara yang disebut dengan SABI atau kepanjangan dari Sahabat Bicara. Acara tersebut adalah acara webinar yang dipersembahkan oleh Sahabat Yatim yang dapat disaksikan semua orang. Selalu dihadiri oleh narasumber dari kalangan yang sangat berpengaruh, didampingi oleh moderator, dan tentunya mempersembahkan tema dan topik yang menarik serta tidak membosankan.

Banyaknya anak yatim piatu yang difasilitasi dan dibantu oleh Sahabat Yatim tentunya menghasilkan banyak alumni yang cerdas dan berakhlak baik. Banyaknya testimoni dan penilaian yang baik yang dikatakan oleh para alumni menjadikan suatu kebanggaan dan keberhasilan Sahabat Yatim dalam mengayomi para anak yatim. Sahabat Yatim siap menjadi fasilitator antara Anda yang diberikan kelapangan rezeki dengan mereka yang hidup dalam keterbatasan. Mari bersama kami menjadi sahabat mereka.

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Berita Terkait

 

Tulisan Terpilih


Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image