Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Lili Mingsi

MEMAHAMI PENGARUH PERILAKU KONSUMEN TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN JASA

Eduaksi | Saturday, 18 Dec 2021, 09:21 WIB

Dalam perkembangan konsep pemasaran mutakhir, konsumen ditemukan sebagai titik utama perhatian. Para praktisi maupun akademisi berusaha mengkaji aspek-aspek konsumen dalam rangka mengembangkan trategi pemasaran yang diharapkan mampu meraih pangsa pasar tersedia. Konsumen sebagai titik sentral perhatian pemasaran. Mempelajari apa yang dibutuhkan dan diinginkan oleh konsumen pada saat itu merupakan hal yang sangat penting, memahami konsumen akan menuntun pemasar pada kebijakan pemasaran yang tepat dan efisien. Misalnya saja ketika pemasar mengetahui bahwa konsumen yang menginginkan prooduknya hanya sebagian kecil saja dari populasinya dan dengan karakteristik yang khusus, maka upaya-upaya pemasaran produk bisa diarahkan dan difokuskan pada kelompok tersebut.

Untuk mengetahui keinginan dan kebutuhan konsumen secara individu seperti kelompok referensi, keluarga, persepsi, motivasi, belajar perlu dianalisis untuk mengetahui faktor mana saja yang dapat mempengaruhi konsumen untuk membeli suatu produk, kemudian setiap perilaku konsumen yang diambil untuk melakukan pembelian pasti dilakukan atas alasan-alasan tertentu, baik secara langsung maupun tidak langsung. Proses pengambilan keputusan konsumen sangat berhubungan pada proses pembelian oleh karena itu sangat lah penting memahami perilaku konsumen agar pemasar dapat menggambarkan bagaimana proses keputusan pembelian itu dibuat.

Dapat ditarik kesimpulan bahwa perilaku konsumen dapat menjadi faktor untuk melakukan kebijakan pemasaran yang didasarkan pada pemenuhan kebutuhan dan keinginan konsumen sehingga perusahaan dapat memiliki custemer loyalty.

Mempelajari perilaku konsumen dan proses konsumsi yang dilakukan oleh konsumen memberikan beberapa manfaat. Sutisna (2002) mengemukakan manfaat yang bisa diperoleh sebagai berikut.

a) Membantu para manager dalam pengambilan keputusannya

b) Memberikan pengetahuan kepada peneliti pemasaran dengan dasar pengetahuan analisi konsumen .

c) Membantu legilator dan regulator dalam menciptakan hukum dan peraturan yang berkaitan dengan pembelian dan penjualan barang dan jasa

d) Membantu konsumen dalam pembuatan keputusan pembelian yang lebih baik.

Amirullah (2002) : setiap keputusan yang diambil oleh konsumen pasti didasarkan pada alasan-alasan tertentu baik secara langsung maupun tidak langsung. Proses pengambilan keputusan konsumen sangat terkait dengan masalah kejiwaan dan faktor eksternal. Dengan memahami perilaku konsumen, pemasar akan mudah untuk menggambarkan bagaimana proses keputusan itu dibuat.

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Berita Terkait

 

Tulisan Terpilih


Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image