Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image yan osmana

Bisakah Sehari tak Bisa Tanpa Smartphone

Eduaksi | 2022-12-31 19:50:41

Sehari Tak Bisa Tanpa Smartphone

Sehari tanpa Handphone dan internet bisakah?. Apakah mungkin? Apakah sanggup dan mampu?.

Sebab, benda kecil mungil nan imut itu sendiri, memang sangat menggemaskan sekali. Suka bikin kangen yang pegang. Hingga wajar kiranya, kalau handphone ataupun smartphone sudah menjelma menjadi kebutuhan primer setiap orang diera sekarang.

Meskipun pada awal terciptanya alat komunikasi mobile atau biasa dikenal handphone tersebut. Ditujukan sebagai alat untuk berkomunikasi, demi memudahkan orang, supaya bisa terhubung dengan orang yang lainnya, dalam tempo relatif singkat tanpa mengenal ruang dan waktu.

Yang mana, setiap orang dapat berbicara melalui telepon serta bisa berkirim pesan singkat atau Short Messages Services (SMS) secara langsung.

Dan kini , handphone itu sendiri telah berkembang pesat bergabung menjadi satu dengan internet. Hingga melahirkan SMART PHONE, lalu beranak pinak menjadi sebuah berbagai aplikasi, mulai dari Facebook, Instagram, twitter, dan whatsapp.

Dan sekarang benda kecil imut nan menggemaskan tersebut. Bisa dikata, sudah menjadi alat utama atau wajib. Untuk menunjang segala kebutuhan semua orang.

Dikarenakan dengan alat ini, segala sesuatu yang berkaitan kebutuhan orang maupun lainya. Sekarang bisa dilakukan dengan mudah serta cepat.

Bahkan disemua sendi-sendi kehidupan sudah terkontaminasi semua, secara langsung dan mendalam.

Mulai dari kebutuhan makanan,minuman pekerjaan, usaha, bisnis, kantoran, swasta maupun pemerintahan.

Akibatnya, tinggakat ketergantungan pada smartphone sangat tinggi sekali. Bisa dibilang sehari tanpa internet serta HP, dunia serasa mati.

Kondisi itu sendiri tanpa disadari, telah Membuat kita selaku manusia yang hidup dijaman sekarang. Terjerumus dengan interaksi fana yakni dunia maya.

Padahal dunia smartphone dan dunia maya, telah mematikan moral serta kemanusiaan didalam hati setiap orang.

Terutama dari segi kejahatan, yang kerap terjadi, hanya dengan menggunakan smartphone. Seperti contoh, penipuan, bullying, hingga scamming.

Kenyataan tersebut, membuat ku berani untuk mencoba sehari tanpa HP DAN INTERNET. Hasilnya, aku sendiri tak bisa, serta merasa kelabakan dibuatnya.

Karena, aku sendiri usahanya harus bergelut dengang koneksi internet.

Namun begitu, aku sendiri sudah mulai menguranginya. Supaya bisa meningkatkan interaksi dan relasi ku, secara langsung kepada semuanya. Terutama saat bersama keluargaku tercinta.

Terpenting buat kita, produk smartphone tidak boleh menjadikan kita lupa, bagaimana cara menjadi manusia seutuhnya.

Salam semangat selalu. Kontrol emosimu, jempolmu,pikiranmu, dan postinganmu. Saat berselancar didunia internet.

  • #y
  • Disclaimer

    Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

    Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

    × Image