Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Andrian Eksa

Siswa Kelas VIII MTsN 9 Bantul Ikuti ANBK Tahun 2022

Info Terkini | 2022-09-22 12:01:48

Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) jenjang SMP/MTs dilaksanakan pada 19-20 September 2022. ANBK jenjang SMP/MTs diikuti siswa-siswi kelas VIII di seluruh daerah di Indonesia, termasuk siswa-siswi kelas VIII MTsN 9 Bantul. Sejumlah 50 siswa kelas VIII MTsN 9 Bantul yang terpilih secara acak mengikuti ANBK bertempat di laboratorium komputer. Sebelumnya, 50 siswa peserta ANBK telah mengikuti gladi bersih selama 2 hari, pada 12-13 September 2022.

Pelaksanaan ANBK utama di MTsN 9 Bantul selama dua hari dibantu oleh 2 orang pengawas, yakni Izzatul Maula, S.Pd.I. yang berasal dari SMP Muhammadiyah Banguntapan dan Fedita Kalbuadi, S.Pd. yang berasal dari SMPIT LHI. Sementara itu, 2 guru MTsN 9 Bantul yakni Gandes Aknissholikah, S.Pd.I bertugas menjadi pengawas ANBK di SMPN 5 Banguntapan dan Nanik Al Inayah, S.Pd.I. di SMPIT LHI.

ANBK di MTsN 9 Bantul dilaksanakan dengan 2 sesi. Sesi I dilaksanakan pada pukul 07.30-09.40 dan sesi II dilaksanakan pada pukul 10.40-12.50. Pada ANBK hari pertama seluruh peserta ANBK mengerjakan soal literasi dan survei karakter. Sedangkan pada hari kedua, seluruh peserta ANBK mengerjakan soal numerasi dan survei lingkungan belajar. Salah satu peserta ANBK MTsN 9 Bantul, Sinar Rizqi Rahmatika menjelaskan bahwa dirinya tahu namanya terpilih sebagai peserta ANBK 2 tanggal 10 September 2022.

“Saya tahu nama saya terpilih sebagai peserta ANBK pada 10 September 2022 melalui pengumuman yang dikirim wali kelas di group WA. Setelah tahu nama saya ada di daftar peserta saya berusaha mempersiapkan diri dengan baik. Alhamdulillah, saya bisa mengerjakan semua soal dan survei ANBK yang diujikan,” papar Sinar.

Pengawas MTsN 9 Bantul Dra. Ening Yuni Soleh Astuti, MA., melaksanakan monitoring pelaksanaan ANBK di MTsN 9 Bantul pada Selasa (20/09/2022).

“Saya turut senang bahwa pelaksanaan ANBK di MTsN 9 Bantul berjalan lancar,” ungkap Pengawas MTsN 9 Bantul Dra. Ening Yuni Soleh Astuti, MA.

Proktor ANBK MTsN 9 Bantul, Amin Iskandar juga menjelaskan bahwa keseluruhan gelaran ANBK di MTsN 9 Bantul berjalan tertib dan lancar, mulai dari sesi uji coba, gladi bersih, hingga ANBK utama.

“Secara keseluruhan, pelaksanaan ANBK di MTsN 9 Bantul berjalan lancar mulai dari pertama kami melaksanakan uji coba, gladi bersih, hingga ANBK utama. Siswa–siswi yang terpilih juga bisa mengikuti dengan tertib,” terang Proktor ANBK MTsN 9 Bantul, Amin Iskandar. (dns)

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Terpopuler di

 

Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image