Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Semangat Ku

Cara Mencuci Sepatu Yang Benar Agar Tidak Luntur

Gaya Hidup | 2022-09-18 12:28:50

Mencuci sepatu? Kegiatan yang satu ini, bisa jadi membuat kamu malas melakukannya. Apalagi di musim hujan. Kamu yang sering berada di luar, siap - siap deh berjibaku dengan becek dan kotoran tanah lumpur bekas genangan hujan semalam. Anak kampus dan pelajar yang hampir pergi pake sneaker ke sekolah dan kampus tiap hari, gimana gak selalu kotor tuh sepatu?

Pernahkan kamu mendengar bahwa kepribadian seseorang bisa di lihat dari penampilan sepatunya! Bukan hanya asal bercanda, tapi memang apa adanya. Contohnya, gonta - ganti sepatu baru menunjukan si pemakai merupakan orang yang royal. Sedangkan jika sepatu yang di pakai terlihat kotor dan dekil tentunya menunjukan kepribadian yang jorok, betul?

Makanya, mencuci sepatu sudah pasti wajib dilakukan biar sepatu gak dekil bin kumel. Tentu malu dong, keluar pakai sepatu berdebu. Apalagi ketemu pacar! Apapun style kamu, tentunya mencuci sepatu sendiri adalah hal yang wajib di lakukan bukan hanya sekedar alasan kebersihan tapi juga demi merawat sepatu supaya tidak mudah kotor dan rusak.

Nah, tips artikel kali ini mengajak kamu supaya melek dan gak malas mencuci sepatu. Tutorialnya yang simpel dan gak ribet. Eits, siapa bilang mencuci sepatu tinggal mencuci dah tak butuh ilmunya! Pertanyaanya sudahkahkamu mencuci dan merawat sepatumu dengan benar?

Jika kamu mempunyai sneaker atau sepatu branded, tentunya kamu wajib banget merawat dan membersihkannya secara berkala supaya tidak mudah rusak.

Ada banyak metode atau teknik mencuci sepatu yang bisa kamu praktekan. Semuanya di jamin bikin kamu jadi rajin ngebersihin sepatu. Gak percaya, siimak deh tutorialnya.

1. Teknik Mencuci Sepatu Dengan Tangan

Teknik mencuci sepatu dengan tangan terdengar sangat mudah dan mungkin biasa kamu lakukan, namun kamu perlu tahu tips membersihkan sepatu yang barangkali kamu belum ngeh cara dan langkah - langkah yang seharusnya. Simak cara membersihkan sepatu dengan benar berikut ini.

Hal pertama yang harus dilakukan adalah melepaskan tali sepatu. Gosok atau sikat tali sepatu untuk membersihkan kotoran. Gunakan detergent atau sabun batang untuk membersihkannya. Cuci dan bilas sampai bersih. Yang perlu di perhatikan adalah, jika tali sepatu terlihat kumal setelah berulang kali di cuci, maka kamu perlu menggantinya dengan yang baru.

Lepaskan dan cuci sol bagian dalam sepatu, jangan lewatkan bagian mencuci sol sepatu. Seringkali sol bagian dalam sepatu yang tidak terlihat dari luar ini malas di bersihkan. Namun tahukah kamu, bahwa sol sepatu menyimpan lebih banyak debu dan kotoran daripada bagian luar sepatu. Selain itu, sering kali bagian dalam sepatu ini adalah tempat bersarangnya bakteri yang menyebabkan bau tidak sedap pada sepatu kesayangan kamu.

Cara mencucinya, cukup kamu tarik sol bagian dalam secara perlahan, lalu cuci dengan sabun detergent dan menggunakan sikat. Tipsnya, sebaiknya kamu menggunakan air hangat atau sabun batang untuk benar - benar membersihkan kotoran yang menempel. Sikat atau gosoklah dengan lembut permukaannya. Jangan gunakan air yang berlebihan supaya sol sepatu kamu tidak kisut nantinya. Keringkan di tempat yang tidak terlalu terik, supaya saat mengering tidak kaku atau terlalu garing seperti sepotong kerupuk.

Sedangkan untuk menghilangkan baunya, kamu bisa menyemprotkan spry anti bau, atau membersihkannya dengn cuka. Cuka dapat menetralisir bau juga sekaligus membersihkan noda.

Cuci permukaan luar sepatu. Sebelum mencuci, siapkan sikat gigi, tusuk gigi atau kapas. Sikat permukaan sepatu menggunakan sikat gigi dengan larutan sabun pembersih, bisa detergent cair, bubuk atau sabun mandi.

Gunakan tusuk gigi atau kapas jika di perlukan untuk menghilangkan kotoran yang sulit di jangkau. Tipsnya adalah jika sepatu kamu mudah luntur, maka jangan terlalu menggunakan banyak sabun untuk membersihkannya. Cukup permukaan yang kotor saja dan bilas menggunakan air secukupnya saja.

Keringkan sepatu di bawah sinar matahari sampai kering. Setelah kering, pasang kembali sol sepau dan tali sepatu dengan benar.

2. Teknik Mencuci Sepatu Dengan Mesin Cuci

Dikutip dari Jobster.id Barangkali teknik mencuci sepatu dengan mesin cuci ini jarang di gunakan oleh orang karena umumnya orang belum tahu cara mencuci sepatu dengan benar dengan cara menggunakan mesin cuci. Takut mesin cuci rusak atau pun takut sepatunya yang rusak.

Penyebabnya ada banyak. Tali sepatu sering nyangkut di mesin cuci, sol sepatu seringkali jadi kisut, ataupun sepatu yang jadi berubah bentuk. Nah, lho.

Pada dasarnya, mencuci sepatu dengan mesin cuci cukup gampang. Asal kita tahu metodenya dengan benar, tentu opsi mencuci dengan mesin cuci ini lebih di pilih ketimbang dengan mencuci memakai tangan. Mari mencobanya dengan cara berikut ini :

Pertama tama kamu perlu memisahkan tali sepatu, sol sepatu dan sepatunya. Cuci terlebih dahulu tali sepatu jika sangat kotor, gosoklah terlebih dahulu dengan tangan atau sikat dengan cairan pembersih seperti pemutih, sabun cair atau sabun batang.

Lalu bungkuslah tali sepatu dengan kaos kaki tipis seperti stocking atau lainnya lalu ikat ujungnya. Hal ini dilakukan supaya tali sepatu tidak membelit mesin pemutar di mesin cuci, membelit sepatu atau menyangkut di mesin cuci.

Masukkan Sepatu pada sarung bantal atau kantung kain lainnya. Hal ini di lakukan supaya sepatu saat di cuci tidak membentur kesana kemari di dalam mesin cuci. Kamu bisa menambahkan handuk atau beberapa pakaian saat mencuci sepatu, supaya tidak terjadi benturan tadi.

Hidupkan mesin cuci dan pilihlah waktu 5 menit saja atau pilihlah “gentle wash”. Gunakan detergent cair atau detergent biasa secukupnya. Tunggu sampai selesai. Keringkan di mesin pengering.

Tips mencuci sepatu dengan mesin cuci, jika sol sepatu mempunyai bau tidak sedap, maka rendamlah dengan air cuka dan air hangat beberapa saat sebelum di cuci.

Metode mencuci sepatu di atas merupakan bagian umum secara gasir besarnya saja, jika kamu mempunyai sepatu bermerk seperti Adidas, Converse, Nike dan lainnya tentu harus memperhatikan cara membersihkan dan merawatnya. Bukan sembarang pertimbangan karena mahalnya saja, namun perawatan sepatu kebanggan dan kesayangan punya kamu ini perlu di perhatikan cara membersihkannya berdasarkan bahan material sepatu tersebut.

1. Cara Mencuci Sepatu Sneaker

Sepatu sneaker merupakan salah satu jenis sepatu stylish yang banyak di pakai kawula muda. Mencuci sepatu sneaker juga ada tips dan triknya, lho. Supaya sepatu sneakermu terawat dan awet, berikut cara membersihkannya dengan simpel :

Gunakan air hangat. Cucilah sepatu sneakermu dengan air hangat, tujuannya supaya noda dan kotoran pada permukaan sepatu mudah di hilangkan. Sehingga kamu tidak perlu menyikat dengan susah payah agar sepatumu tetap awet.

Gunakan baking soda. Baking soda dapat menghilangkan noda atau kotoran yang membandel pada sepatu sneaker. Cukup membubuhkannya pada permukaan noda lalu diamkan sebentar, kemudian bilas.

Gunakan sikat gigi. Sikat gigi dapat menjangkau kotoran yang di sudut bagian dalam sepatu. Selain itu, supaya sikat yang di gunakan lembut dan tidak terlalu kasar seperti sikat untuk mencuci pakaian.

2. Cara Mencuci Sepatu Suede

Bagi kamu yang mempunyai sepatu kece berbahan suede, pastinya tahu suka dukanya merawat sepatu stylish ini. Ia berbahan lembut, nyaman di pakai dan ringan. Namun sepatu ini beresiko mudah sekali terkena bau apalagi di saat cuaca lembap. Sepatu suede juga susah di bersihkan jika terkena kotoran karena bahan materialnya yang gampang kotor.

Jika musim hujan tiba, kamu tidak di sarankan untuk memakai sepatu ini yang cenderung gampang sekali basah. Bisa di bayangkan, bau apek yang mengendap pada sepatu ini dalam keadaan lembap atau basah. Butuh perawatan ekstra memang untuk sepatu berbahan khusus suede ini.

Apa saja perawatan ekstra yang bisa di lakukan dengan benar supaya sepatu suede kamu tidak cepat rusak? 6 tips jitu berikut ini bisa kamu ikuti:

ü Gunakan spray anti bau

Karena sepatu berbahan ini gampang sekali terkena bau apek, tidak ada salahnya membawa spray anti bau saat kamu bepergian dengan sepatu ini apalagi di saat cuaca lembap. Atau semprotkan setelah kamu memakainya seharian. Simpan sepatu di tempat yang kering. Spray anti bau ini bisa kamu beli di toko khusus perlengkapan sepatu, atau kamu bisa menggantinya dengan spray rambut, atau bahkan parfum.

ü Gunakan spray pelindung sepatu

Spray pelindung sepatu ini khusus sepatu berbahan suede. Layaknya sunscreen bagi kulit manusia, spray ini juga di formulasikan khusus sebagai sunscreen untuk melindungi kulit suede dari sinar matahari berbahaya di saat cuaca terik yang dapat merusak bahan material kulit sepatu. Carilah spray ini di toko khusus sepatu berbahan suede.

ü Gunakan bedak dan tepung maizena

Di saat cuaca basah, dan kamu tidak punya waktu untuk menunggu sepatu suedemu kering, tidak usah khawatir. Kamu bisa mengolesi permukaan sepatu suede yang kotor atau basah dengan bedak atau maizena.

Fungsinya untuk menyerap air pada sepatu suede yang basah. Biarkan beberapa jam, setelah bubuk bedak dan maizena mengering, kamu bisa menyikatnya dengan sikat sepatu untuk membersihkan sisa kotoran bedak.

ü Gunakan cuka

Jika sepatu suede terkena kotoran membandel akan sulit di bersihkan karena kotoran akan melekat di kulit sepatu seperti terkena permen karet. Jangan risau, kamu cukup menuangkan cuka pada permukaan yang kotor, reaksi kimianya akan membersihkan kotoran dari kulit sepatu tuntas hingga bersih.

ü Gunakan sikat gigi

Menyikat sepatu suede sebaiknya menggunakan sikat gigi yang lembut mengingat bahan material ini juga bersifat halus.

ü Jangan bersihkan dengan air

Seperti yang sudah di bahas, sepatu suede ini anti air. Jadi hindari pemakaian air berlebihan untuk mencuci atau membersihkan sepatu berbahan ini.

ü Laundry Sepatu

Cara terakhir bisa di lakukan jika kamu ingin menggunakan jasa profesional untuk membersihkan sepatu suede ini. Hasil mencuci yang di dapatkan pastinya lebih memuaskan karena di tangani profesional. Namun tidak ada salahnya kamu mengikuti trik di atas sebagai hasil ekonomis dan tetap memuaskan ketimbang mengeluarkan kocek lumayan untuk mencuci sepatu di laundry.

3. Cara Mencuci Sepatu Adidas

Sepatu bermerk adidas ini memang selalu di dominasi warna putih dan cerah lainnya. Sepatu berwarna putih memang butuh ekstra perawatan jika sepatumu ingin selalu tampak bersih dan terawat. Asal rajin, Adidasmu akan selalu awet terjaga. Bagaimana cara merawatnya mesti di perhatikan dengan baik. Berikut tipsnya :

ü Gunakan semprotan pre- treat atau semprotan anti air dan noda

Semprotan ini berfungsi untuk merawat bahan kulit sepatu dan memeliharanya dari kotoran dan noda. Semprotkan dua kali pada sepatu Adidas khususnya berwarna putih. Setelah semprotan pertama, biarkan kering semalaman, lalu semprotkan lapisan ke dua untuk mencegah kelembapan dan noda ringan. Kamu bisa menemukan dan membeli semprotan treatment sepatu ini di toko sepatu.

ü Tidak menjemur dengan sinar matahari langsung

Sepatu kebanggan dan favorit ini jangan sekali - kali menjemurnya di bawah sinar matahari yang terik secara langsung. Selain dapat merusak bahan material sepatu, ia juga dapat memudarkan warna sepatu. Membiarkannya dalam suhu panas juga akan membuat sepatu cepat rusak.

ü Menggunakan cairan pembersih yang tidak merusak bahan sepatu

Gunakanlah sabun yang aman untuk bahan sepatu Adidas ini, contohnya kamu bisa memakai sabun khusus pembersih sepatu atau sabun cair. Sebaiknya tidak menggunakan detergent bubuk saat mencuci sepatu Adidas, di khawatirkan akan merusak warna dan memudarkan kecerahan sepatu yang anda miliki.

ü Hindari tempat lembap untuk menyimpan sepatu

Sepatu Adidas pada bagian dalam permukaannya, di balut busa yang ringan yang juga sekaligus dapat menyerap bau dengan cepat. Maka dari itu, sepatu mudah sekali terkena bau dan apek. Cara efektif menghindarinya adalah, jauhkan sepatu dari tempat yang lembap.

4. Cara Mencuci Sepatu Converse

Sepatu Converse yang klasik dan kesayangan sejuta umat ini memang sangat di gandrungi. Selain gayanya yang simpel dan terbilang klasik, sepatu ini nyaman di pakai dan ringan. Namun kelemahannya, warna pada sepatu ini cepat luntur dan mudah sekali kotor. Sering kali si yang punya juga mengganti tali sepatu secara berkala, membelinya dengan yang baru karena bahan tali sepatu cepat kotor dan sulit di bersihkan.

Cara mencuci sepatu Converse ini semudah mencuci sepatu merk lainnya. Baik yang asli dan imitasi, jika cara merawatnya di lakukan dengan benar, maka sepatu akan terawat dan terjaga dalam kondisi yang baik.

Cara mencucinya bisa ikuti langkah - langkah di bawah ini :

ü Lepas tali sepatu, gosok/ cuci

ü Larutkan cairan pembersih dengan air hangat. Perbandingannya, 1/4 cairan sabun, lalu sisanya air.

ü Gunakan lap atau sikat gigi untuk mencuci. Mulailah dari permukaan karet sepatu di ikui permukaan kain sepatu.

ü Jika kamu ingin mencuci sol bagian dalam sepatu, maka gunakan sikat gigi. Jangan paksakan untuk menggunakan terlalu banyak air supaya sol sepatu tidak kisut setelah di keringkan.

ü Hindari menjemurnya langsung di bawah sinar matahari. Terutama jika sepatu Conversemu berwarna hitam. Tentu kamu tak ingin sepatu kesayanganmu itu berubah warna atau pudar.

5. Cara Mencuci Sepatu Nike

Sepatu Nike merupakan salah satu jenis sepatu yang awet dan tahan banting. Sangat mudah di bersihkan namun perlu juga di perhatikan perawatannya. Nike yang biasa di gunakan untuk beraktivitas seperti olahraga ini memang di desain khusus untuk bisa bertahan lama, kuat dan awet. Sepatu tahan banting ini pada dasarnya teknik mencucinya sama dengan sepatu jenis lainnya. Namun tidak ada salahnya kamu perlu memperhatikan hal berikut ini.

Cara membersihkan :

ü Keluarkan semua kotoran atau partikel kerikil yang bisa saja masuk ke dalam sepatu, terutama jika kamu habis menggunakannya beraktivitas seperti berolahraga, contohnya berlari.

ü Cuci tali sepatu dan permukaan sepatu dengan sabun sebagaimana biasanya.

ü Jemur di bawah sinar matahari. Mengingat sepatu ini merupakan sepatu yang tahan banting, kamu tidak perlu khawatir membiarkannya terjemur di bawah sinar matahari langsung selama berjam - jam. Namun jika kamu membutuhkannya segera cepat kering, kamu bisa menggunakan hair dryer untuk mengeringkannya.

Cara merawat :

ü Selalu cek sepatu sport kamu ini pada bagian outsole nya. Bersihkan selalu dari kerikil atau partikel lainnya yang mungkin dapat merusak bagian sole luar sepatu.

ü Gunakanlan kotak sepatu ketimbang kamu menyimpannya di dalam rak sepatu. Selain menjaga suhu dan kelembapan, sepatu dapat tersimpan dengan baik dan terjaga keawetannya.

Mencuci sekaligus merawat sepatu bukan tugas yang sulit, kan sob. Tentu kamu bakal merasa puas jika sepatu koleksi kebanggaan kamu itu terawat dengan baik. Di cuci berkala bakal menambah keawetan sepatu kesayangan kamu.

Merawat sepatu dengan rutin atau berkala akan menjaga performa si sepatu. Tak mau kan gonta - ganti sepatu karena cepat rusak untuk kesekian kalinya. Atau jika kamu bukan seorang kolektor sepatu mahal yang doyan memakai sepatu sekali pakai, maka kamu harus memperhatikan pentingnya 3 tips merawat sepatu secara garis besar ini.

1. Simpan Sepatu Pada Kotak Sepatu

Kardus atau kotak sepatu bawaan yang sepaket dengan sepatu kamu, jangan sekali - kali di buang. Bukan sekedar sayang, tapi banyak manfaat yang bisa di gunakan. Ketimbang menyimpan di rak yang terkesan berantakan, kotak sepatu adalah penyimpanan terbaik.

Kotak sepatu bawaan tersebut mempunyai silica gel yang akan membuat sepatu tetap kering dan bebas dari jamur. Jangan simpan di tempat yang lembap supaya terhindar dari bau. Manfaat lainnya dari kotak sepatu adalah, sepatu - sepatu kamu tampak rapi tersimpan di wadah penyimpanannya.

2. Simpan Di Tempat Yang Kering

Simpan sepatu di tempat kering dengan suhu ruangan atau stabil. Jika perlu, gunakan kamper di sekitar area penyimpanan supaya menghindari serangga seperti kecoak yang bisa menimbulkan bau.

3. Pisahkan Kaus Kaki Dengan Sepatu

Mulailah dengan kebiasaan yang baik. Memisahkan kaus kaki dengan sepatu supaya sepatu tidak cepat bau, begitu pula dengan kaus kakinya. Bisa kalian bayangkan, bakteri jahat dan jamur menyebar dan bersarang pada kaus kaki yang berkeringat ini di campur dengan sepatu. Baunya dobel. Tentu tidak mau kan!

4. Bersihkan secara rutin

Setidaknya butuh satu kali dalam seminggu untuk merawat dan menjaga kebersihan sepatu. Minimalnya satu kali dalam sebulann jika sepatu tersebut jarang di pakai. Sepatu jarang di pakai apabila jarang di bersihkan pun pastinya akann cepat rusak dan tak terpakai lagi.

5. Pakai Sepatu Dalam Keadaan Kering

Sebelum memakai sepatu, pastikan kaki dalam kondisi kering tidak basah. Gunakan lap untuk mengeringkan kaki sekaligus membersihkannya dari debu dan kotoran yang mungkin akan menempel pada sepatu.

Kaki yang lembap, merupakan sumber utama pencipta bau. Jika kamu sering berkeringat, maka pakailah kaus kaki yang dapat menyerap keringat dengan baik. Jangan campurkan kaus kaki dengan sepatu sehabis di pakai. Segera cuci kaus kaki atau ganti yang baru jika hendak memakainya lagi.

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image