Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Kelompok 1 sawunggaling

KKN Ramah Anak dan Perempuan 2022 Gebyar Semarak Kemerdekaan Indonesia

Eduaksi | 2022-08-30 10:15:37
Foto bersama Instruktur dan Ibu-ibu Lansia

Sawunggaling-Surabaya, 28/08/22 Mahasiswa KKN UMSurabaya melakukan kegiatan senam bersama dan lomba di Balai RW.05 guna memperingati Hari Kemerdekaan Indonesia yang ke-77.

Pada Hari Minggu di Balai RW.05 (28/08/22) Penanggung Jawab Program Kerja Semarak Kemerdekaan Indonesia, Bayu Aditya mengatakan, perayaan hari kemerdekaan ini termasuk kedalam salah satu proker kelompok KKN mahasiswa, mengingat KKN yang mereka lakukan di bulan Agustus dan bertepatan dengan bulan Kemerdekaan Indonesia.

“acara ini kita adakan untuk memperingati bulan Kemerdekaan Indonesia selain itu dengan adanya acara ini diharapkan dapat meningkatkan rasa persatuan yang ada di masyarakat. Acara ini kita khususkan untuk ibu-ibu guna memberikan wadah hiburan kepada beliau untuk beristirahat sejenak dari penatnya bekerja ataupun mengurus rumah tangga.” ujar Bayu Aditya.

Kegiatan Senam bersama

Kegiatan ini dimulai dengan melakukan senam bersama antara mahasiswa KKN dengan ibu-ibu RW.05 yang dipandu oleh instruktur senam yang dihadirkan oleh mahasiswa KKN. Ibu-ibu terlihat sangat semangat dan antusias saat melakukan senam tersebut.

Setelah selesai mahasiswa KKN pun memberikan hadiah sebagai bentuk apresiasi antusias dari masyarakat.

Dokumentasi Lomba Joget balon

Acara pun dilanjutkan dengan lomba joget balon, dimana peserta melakukan lomba secara berpasangan. Untuk teknis perlombaannya balon diletakkan diantara kepala peserta kemudian ketika aba-aba dimulai peserta harus berjoget sambil berjalan sesuai musik tanpa menjatuhkan balon dan jika musik berhenti maka peserta juga harus berhenti.

Suasana saat melakukan joget balon ini terlihat ramai dan heboh, sampai ada peserta ibu-ibu yang sangat semangat mengikuti lomba sehingga sampai terjatuh sehingga sampai mengundang tawa dari ibu-ibu yang lain. Walaupun terjatuh tetapi ibu tersebut tetap semangat dan tetap melanjutkan lomba tersebut.

Dokumentasi Lomba Kepruk Balon

Setelah acara lomba joget balon selesai, dilanjutkan dengan lomba kepruk balon. Dimana lomba ini dilakukan secara individu. Teknis lombanya adalah ibu-ibu ditutup matanya dengan kain dan memegang kepruk-an. Jika aba-aba dimulai ibu-ibu harus maju hingga tempat balon tergantung dan memukulnya hingga balon meletus.

Balon yang digunakan untuk lomba ini diisi dengan tepung sehingga ketika dikepruk tepungnya akan jatuh ke peserta. Hal ini mengundang gelak tawa karena setiap peserta yang menang akan terkena tepung.

Dokumentasi Pembagian Hadiah Lomba

Akhir acara para mahasiswa KKN memberikan hadiah kepada juara 1,2,3 pada setiap lomba dan dilakukannya foto bersama sebagai kenang-kenangan. Acara pun selesai dan mahasiswa pun melakukan evaluasi acara kepada beberapa warga mengenai acara tersebut. Warga pun kebanyaakan memberikan respon yang baik tentang pelaksanaan lomba.

Semoga acara Gebyar ini membuat warga RW 05 Sawunggaling semakin rukun dan kompak selalu.

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Terpopuler di

Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image